SuaraMalang.id - Masyarakat Desa Beran, Kecamatan/Kabupaten Ngawi, digemparkan oleh penemuan seorang warga yang tewas di dalam rumahnya pada Selasa siang (15/10/2024). Korban diketahui bernama Darwati (78), pemilik kos yang berada tidak jauh dari rumahnya.
Peristiwa ini terungkap setelah putra korban menghubungi tetangga untuk memeriksa kondisi rumah sang ibu. Menurut Kepala Desa Beran, Agung Supriyadi, ketika tetangga mendatangi rumah korban, pintu depan terkunci dari dalam dan sepeda motor milik korban tidak terlihat.
Setelah upaya membuka pintu yang terkunci dilakukan bersama pihak kepolisian, mereka menemukan ceceran darah di ruang tamu, di bawah kursi, serta jenazah korban yang ditemukan dalam posisi terlentang dengan tangan terikat dan mulut tersumpal kain.
"Setelah pintu didobrak, kami melihat ceceran darah dan jenazah korban di ruang tamu dalam keadaan terlentang, tangan terikat, dan mulut tersumpal kain," ujar Agung.
Baca Juga: Mayat Misterius Ditemukan di Gubuk Tengah Sawah Banyuwangi
Ia juga menambahkan bahwa sepeda motor korban hilang dan sehari-hari korban tinggal sendiri di rumahnya.
Agung juga mengungkapkan bahwa ada satu penghuni kontrakan yang baru menetap selama dua pekan di depan rumah kos milik korban, namun saat kejadian, penghuni tersebut tidak berada di sekitar lokasi.
Selain itu, ditemukan sepeda kayuh di lokasi yang tidak diketahui pemiliknya serta adanya ceceran darah.
Wakapolres Ngawi, Kompol Achmad Robial, membenarkan penemuan jenazah tersebut.
"Saat ditemukan, korban dalam keadaan tangan terikat, luka di kepala, dan mulut tersumpal. Kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut, dan jenazah sudah dibawa ke rumah sakit untuk diotopsi," ungkap Robial.
Baca Juga: Misteri Mayat di Kebun Banyuwangi Terungkap, Korban Meninggal Karena Pembusukan
Pihak kepolisian masih menyelidiki kejadian ini dan mengumpulkan bukti serta keterangan untuk mengungkap pelaku di balik kejadian tragis ini.
Masyarakat setempat berharap agar kasus ini segera terungkap dan pelaku dapat ditangkap.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Geger Bule Tewas Mengambang di Kali Angke Jakbar, Polisi Temukan Identitas Ganda
-
Mulut Berbusa usai Check In Bareng Cewek di Hotel, MS Tewas Gegara Overdosis Obat Kuat?
-
Pakai Celana Gambar Doraemon, Wanita Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Menggambang di Penjaringan
-
Usai Jurnalis Tewas di Hotel, Kini Mayat Wanita Bercelana Doraemon Ngambang di Kali Cengkareng
-
4 Kuliner Lebaran Unik di Ngawi yang Tak Akan Anda Temukan di Tempat Lain
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat