SuaraMalang.id - Ranu Manduro, yang terletak di Desa Manduro Manggung Gajah, Kecamatan Ngoro, Mojokerto, semakin menarik perhatian pengunjung dengan pesonanya yang serupa dengan pemandangan di New Zealand.
Tempat wisata buatan ini menawarkan panorama sabana hijau dan pegunungan yang mengagumkan, serta menjadi latar foto yang sempurna bagi para wisatawan.
Sebelumnya kurang dikenal, Ranu Manduro kini menjadi salah satu destinasi favorit setelah viral beberapa waktu lalu. Keindahannya yang alami dengan latar Gunung Gajah Mungkur dan perbukitan hijau di sekitarnya membuat tempat ini layak dijuluki sebagai ‘New Zealand’-nya Indonesia.
Dengan perjalanan sekitar satu jam dari Kota Mojokerto, pengunjung dapat menikmati keindahan alam Ranu Manduro yang menenangkan.
Baca Juga: Tragedi Pembegalan di Jember: Ibu dan Anak Jadi Korban Kekejaman Pelaku
Akses ke lokasi ini cukup mudah dengan beberapa rute yang bisa ditempuh, termasuk via Jalan Gempol-Mojokerto, Jalan Mayjen H. Soemadi dna Jalan Gempol-Mojokerto, serta Jalan Pemuda dan Jalan Gempol-Mojokerto.
Menariknya, biaya untuk menikmati keindahan Ranu Manduro sangat terjangkau. Tidak ada tarif masuk, pengunjung hanya perlu membayar biaya parkir yang sangat minimal, Rp 3 ribu untuk motor dan Rp 5 ribu untuk mobil.
Fasilitas ini memungkinkan pengunjung untuk menikmati berbagai aktivitas di area Ranu Manduro, mulai dari menikmati pemandangan, bermain air di danau, hingga camping.
Waktu terbaik untuk berkunjung adalah pada pagi hari sebelum matahari terbit atau sore hari saat matahari terbenam. Saat-saat tersebut sangat ideal untuk pengunjung yang mencari pemandangan alam yang memukau atau sekedar berfoto.
Meskipun Ranu Manduro menawarkan tarif masuk yang murah, para pengunjung diingatkan untuk tetap menjaga kebersihan dan ketertiban agar kenyamanan bersama tetap terjaga.
Pada hari libur, tempat ini menjadi sangat ramai, menarik berbagai kalangan pengunjung yang ingin menyaksikan keindahan yang ditawarkan oleh Ranu Manduro.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
5 Destinasi Wisata Sejuk di Indonesia, Lengkap dengan Pilihan Outfit yang Menghangatkan
-
Menikmati Liburan Tenang dan Berkelanjutan: Ini 4 Rekomendasi Akomodasi Ramah Lingkungan di Lombok
-
10 Surga Tersembunyi di Lombok, Wisata Lombok yang Lagi Hits
-
Tugu Keris Siginjai, Destinasi Wisata Ikonik di Tengah Kota Jambi
-
Ngaol, Surga Alami di Tengah Perbukitan Merangin Jambi
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim
-
Potret Nadia Raysa Mantan Marselino Ferdinan: IG-nya Diserbu Penggemar Usai Menang Lawan Arab
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
Terkini
-
Pernyataan Penuh Arti: Mas Gum Sampaikan Maaf di Debat Terakhir, Apa Maksudnya?
-
Kris Dayanti-Kresna Dewanata Tawarkan Program Pembangunan Hijau
-
Firhando Gumelar-Rudi Sampaikan 4 Jurus Jitu Selesaikan Masalah di Kota Batu
-
Pengangguran Jadi Masalah di Kota Batu, Cawali Nurochman Siapkan Strategi Khusus
-
Firhando Gumelar Bertemu Tokoh Katolik Kota Batu: Kami Ingin Jadi Wali Kota Semua Umat Beragama