SuaraMalang.id - Sebuah kejadian unik sekaligus mengejutkan terjadi di Kota Malang. Viral di media sosial, sebuah kamar kos di wilayah Kecamatan Klojen, Kota Malang, dijadikan tempat budidaya lobster. Kejadian ini dilaporkan terjadi pada 8 Agustus 2024 dan membuat heboh masyarakat sekitar.
Kejadian tersebut terungkap di Griya Kos Bu Erna Huda di Jalan Mayjend Pandjaitan Gang 8 C, RT 04 RW 05, Kelurahan Penanggungan. Pengelola kos, Muhammad Zainuddin Zidan (23), menemukan kamar kos yang disewakan berubah menjadi kolam budidaya lobster.
Saat ia membuka pintu kamar, ia mendapati ada sekitar 8 ekor lobster yang masih hidup, sementara beberapa lainnya sudah mati atau hanya menyisakan cangkangnya.
"Waktu saya temukan, ada yang masih hidup dan ada yang sudah mati. Yang masih hidup sekitar 8 ekor, saya taruh ember untuk dirawat dulu," ungkap Zidan, Jumat (16/8/2024).
Baca Juga: Viral di Malang! Mobil Pakai Lampu 'Blitz' Bikin Silau, Polisi Tandai SIM Pemiliknya
Zidan menjelaskan bahwa kamar kos tersebut disewakan kepada seorang penghuni baru sekitar dua bulan yang lalu.
Sayangnya, sejak penghuni masuk, tidak pernah ada pembayaran uang kos dan identitasnya juga tidak pernah diberikan. Penghuni kos tersebut hanya ditemui sekali saat diberikan kunci gembok kamar.
Sejumlah penghuni kos lainnya sempat mengeluhkan adanya bau tidak sedap dari kamar tersebut. Namun, Zidan yang saat itu sedang bekerja, tidak bisa segera bertindak.
Hingga pada 8 Agustus 2024, ia memutuskan untuk membuka kamar dan terkejut menemukan kolam budidaya lobster.
"Pas saya buka pintunya, cuma bisa setengah karena ada kasur ditempelkan di dinding. Di dekat pintu itulah saya menemukan kolam lobster, nyamuk dan lalat keluar semua," jelasnya.
Baca Juga: Driver Ojol Meninggal Dunia Diduga Akibat Kelaparan Saat Antre Pesanan Mie Kriting
Zidan mengakui kejadian ini menjadi pelajaran berharga bagi dirinya untuk lebih berhati-hati dalam menerima penghuni kos. Hingga kini, Zidan masih berusaha menghubungi penghuni tersebut, tetapi belum ada respons.
"Ya, ini jadi pelajaran besar. Sejak awal seharusnya minta identitas. Sekarang, saya hanya bisa pasrah," tutup Zidan.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Viral di Malang! Mobil Pakai Lampu 'Blitz' Bikin Silau, Polisi Tandai SIM Pemiliknya
-
Driver Ojol Meninggal Dunia Diduga Akibat Kelaparan Saat Antre Pesanan Mie Kriting
-
Viral! Sound Horeg di Malang Bikin Plafon Protol: RIP Emphaty
-
Sabtu Malam Ini, Kota Malang dan Magetan Punya Nahkoda Baru
-
Breaking News: Iwan Kurniawan Ditunjuk Jadi Pj Wali Kota Malang, Dilantik Malam Ini
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
Pilihan
-
Usai Terganjal Kasus, Apakah Ajaib Sekuritas Aman Buat Investor?
-
Bocor! Jordi Amat Pakai Jersey Persija
-
Sri Mulyani Ungkap Masa Depan Ekspor RI Jika Negosiasi Tarif dengan AS Buntu
-
Olahraga Padel Kena Pajak 10 Persen, Kantor Sri Mulyani Buka Suara
-
Sering Kesetrum Jadi Kemungkinan Alasan Ade Armando Dapat Jatah Komisaris PLN Nusantara Power
Terkini
-
Layanan AgenBRILink dari BRI Kini Makin Lengkap dan Aman
-
Camilan Premium Casa Grata Sukses Tembus Pasar Dunia Lewat Pembinaan BRI
-
BRI Salurkan KUR Rp69,8 Triliun ke 8,3 Juta Debitur, UMKM Semakin Produktif
-
BRI Perkuat Komitmen Salurkan FLPP demi Hunian Terjangkau bagi Rakyat
-
5 Rekomendasi Tempat Liburan Hits di Malang untuk Anak Muda, Wajib Dikunjungi!