SuaraMalang.id - Sebuah rumah di Jalan Suropati, Kecamatan Wajak, Kabupaten Malang digerebek polisi. Rumah tersebut diketahui digunakan untuk mengoplos minyak goreng curah dikemas menjadi menjadi MinyaKita.
Penggerebekan tersebut dilakukan pada Jumat (31/5/2024) lalu. Sebanyak 7 orang diamankan dalam penggerebekan tersebut.
Kepala Satgas Pangan Polres Malang AKP Gandha Syah Hidayat mengatakan, tujuh orang diamankan merupakan pemilik rumah dan para pekerja. Petugas juga menyegel lokasi kejadian dengan memasang garis polisi.
“Sampai saat ini, kami masih melakukan pengembangan dalam pengungkapan home industry minyak goreng curah ilegal ini,” ujarnya dikutip dari BeritaJatim--jaringan Suara.com, Sabtu (8/6/2024)
Baca Juga: Mak-mak di Malang Saatnya Belanja, Pasar Murah Mulai Digelar
Dia menjelaskan, berdasarkan hasil pemeriksaan sementara diketahui bahwa pelaku sengaja membeli minyak curah yang kemudian dikemas ulang dengan memasukkan ke dalam botol plastik polos.
Minyak goreng curah yang telah ditaruh ke dalam botol plastik tersebut diberi merek MinyaKita.
“Jadi modusnya, pelaku beli minyak goreng curah, kemudian dimasukkan ke dalam botol plastik polos dan diberi merek Minyak Kita,” kata Gandha.
Polisi menyita sejumlah barang bukti, di antaranya botol kemasan berisi minyak curah ilegal. “Hasil dari penyidikan nanti akan kami sampaikan lagi,” pungkas Gandha.
Baca Juga: Rencana Arema FC Bermarkas di Blitar Dihantui Penolakan: Perlu Adanya Upaya Dialog
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Murah Tipe SUV Mei 2025: Harga Setara Motor, Pajak Murah, Perawatan Mudah
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
Pilihan
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
-
Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
Terkini
-
Nongkrong Bareng Berujung Maut, Pria di Malang Tewas Ditikam Teman Sendiri
-
BRI Lewat BRILiaN Dorong UMKM Hargobinangun Yogyakarta Jadi Motor Ekonomi Desa
-
BRImo FSTVL 2024 Jadi Ajang Apresiasi pada Nasabah, Sekaligus Wujudkan Inklusi Keuangan
-
BRI Mengedepankan Prinsip Pertumbuhan yang Selektif untuk Menjaga Kualitas Kredit Berkelanjutan
-
Kecelakaan di Bromo: Jip Masuk Jurang, Wisatawan Asal Korea Selatan Jadi Korban