SuaraMalang.id - Di tengah hiruk-pikuk persiapan keberangkatan haji, kisah inspiratif muncul dari Dusun Klayu, Desa/Kecamatan Mayang, Jember.
Edo Wardana, seorang pemuda berusia 22 tahun, masuk dalam daftar prioritas calon jemaah haji (CJH) yang akan berangkat beberapa hari lagi.
"Alhamdulillah, saya bisa berangkat haji tahun ini," kata Edo dengan penuh syukur saat ditemui di kediamannya, dikutip hari Kamis (16/5/2024).
Kisah Edo bermula dari keinginan mendiang sang ayah, Miskali, yang telah mendaftar haji sejak tahun 2011 dengan membeli porsi/kuota haji senilai Rp 25 juta.
Namun, takdir berkata lain, dan Miskali meninggal dunia pada tahun 2020 sebelum sempat menunaikan ibadah haji. Edo pun menggantikan porsi sang ayah dan kini terjadwal berangkat haji tahun ini.
"Bapak saya bekerja sebagai tukang penarik becak. Jadi, porsi haji itu sebenarnya punya bapak saya. Berhubung bapak saya sudah meninggal, akhirnya dilanjutkan ke saya," jelas Edo.
Edo baru lulus dari SMK pada tahun 2020, di tahun yang sama saat ayahnya meninggal. Untuk melanjutkan keinginan ayahnya, Edo bekerja keras sebagai penjual cilok, biasanya mangkal di sebuah klinik kesehatan di Kecamatan Mayang.
Selama empat tahun, Edo menabung hasil dari penjualan cilok untuk biaya pelunasan haji yang mencapai sekitar Rp 60 juta.
"Pekerjaan saya itu penjual cilok," kata Edo. "Saat melunasi untuk berangkat haji sebesar Rp 35 juta, saya harus menabung sedikit demi sedikit dari hasil berjualan cilok."
Kerja keras Edo akhirnya membuahkan hasil. Dia berhasil melunasi biaya haji dan terdaftar sebagai calon jemaah haji yang akan berangkat pada tanggal 19 Mei 2024 melalui KBIH Al-Haramain Sumberwringin, Sukowono, Jember.
Berita Terkait
-
Dari Pecel Gudeg Sampai Prol Tape, Jelajahi 7 Kuliner Unik Khas Jember
-
Dari Jember ke Korea: Bagaimana Megawati Hangestri Ukir Sejarah di Liga Voli Korea
-
Apa Saja yang Harus Disiapkan sebelum Naik Haji? Bukan Cuma Uang Lho
-
Ivan Gunawan Umumkan Akan Naik Haji Tahun Ini: Bismillah Atas Izin Allah
-
Pembelaan Dewi Perssik Usai Dinyinyiri Gegara Kasih Beras 5 Kg dan Uang Rp 10 Ribu ke Warga Jember
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa