SuaraMalang.id - KPU Kota Malang telah menutup pendaftaran jalur independen untuk Pilkada 2024. Sebanyak 2 bakal pasangan calon (bapaslon) telah memenuhi persyaratan berkas.
Kedua bapaslon tersebut, yakni Briyan Cahya Saputra dan Ahmad Yani serta Heri Cahyono dan Muhammad Rizky Wahyu Utomo.
Heri Cahyono bukan nama asing. Dia sudah lama turun di politik. Pada Pilkada 2020, pernah juga maju sebagai calon Bupati Malang. Sedangkan wakilnya, Muhammad Rizky Wahyu Utomo merupakan seorang konten kreator dan influencer.
Sementara itu, Briyan Cahya Saputra seorang pengusaha ekspor. Pada Pileg 2024 lalu, dia mencalonkan sebagai calon DPRD Kota Batu.
Baca Juga: Duduk Santai di Pinggir Jalan, Pria Asal Kota Malang Dibacok Orang Tak Dikenal
Ketua KPU Kota Malang Aminah Asminigtyas mengatakan, kedua bapaslon wali kota dan wakil wali kota yang mendaftar melalui jalur independen telah melengkapi persyaratan.
"Syarat dukungan minimal diserahkan pada hari terakhir, dan memenuhi syarat untuk menyerahkan," kata Aminah dikutip dari Antara, Senin (13/5/2024).
KPU Kota Malang belum memutuskan berkas yang diserahkan kedua bapaslon diterima atau dikembalikan. "Masih dalam status pemeriksaan. Kita akan memeriksa apakah jumlahnya sudah sesuai atau belum," katanya.
Briyan Cahya Saputra mengeklaim mendapat 57.646 dukungan yang diserahkan ke KPU Kota Malang. Ia berharap, bisa berlanjut pada tahapan selanjutnya tanpa ada kendala.
"Jumlah dukungan yang kami serahkan sebanyak 57.646 dukungan, dikumpulkan selama delapan bulan. Sempat ada keterlambatan karena proses transfer data," kata Briyan.
Baca Juga: Viral Aksi Pamer Alat Kelamin di Pakis Malang, Ternyata Replika dari Silikon
Heri Cahyono mengaku mendapat 52.223 dukungan dari lima kecamatan. Jumlah tersebut telah melebihi dari syarat minimal yang diberikan KPU Kota Malang.
Berita Terkait
-
Bentrokan Buntut Pilkada Puncak Jaya Kembali Pecah: 59 Terluka, Diduga Ada Keterlibatan KKB
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
-
7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
-
Bolehkan ASN Mudik Pakai Mobil Dinas, Wali Kota Depok Bisa Dijerat UU Tipikor?
-
Izinkan Mobil Dinas untuk Mudik, Wali Kota Depok Bisa Diperiksa dalam Kasus Korupsi
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Laptop, Dompet, Jaket... Semua 'Pulang'! Kisah Manis Stasiun Gambir Saat Arus Balik Lebaran
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Free Fire, Terbaik April 2025
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Seharga Yamaha XMAX, Punya Desain Jet: Intip Kecanggihan Motor Listrik Masa Depan Ini
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
Terkini
-
Habbie, UMKM Telon Aromatik Terbaik Siap Ekspansi Pasar Global Bersama BRI
-
4 Wisata di Kawasan Cangar Ditutup Usai Longsor yang Hempaskan 2 Mobil
-
BRI Raih Penghargaan Internasional Atas Prestasi Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
Petasan Lukai Pemiliknya di Malang, Korban Sampai Harus Dioperasi
-
Bos BRI: Keamanan dan Kenyamanan Nasabah Jadi Prioritas Utama