SuaraMalang.id - Hujan yang disertai angin kencang memporak-porandakan sejumlah bangunan di Kota Batu pada Selasa (12/3/2024).
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Batu Agung Sedayu mengatakan, salah satu rumah yang rusak milik warga di Jalan Mangga, Dusun Gondorejo, Desa Oro-Oro Ombo, Kecamatan Batu.
"Hujan disertai angin kencang mengakibatkan atap rumah milik Ibu Ainani dengan dimensi panjang 12 meter dan lebar 10 meter ambruk," kata Agung dikutip dari Antara.
Ambruknya atap rumah Ainani terjadi pada siang hari sekitar pukul 10.30 WIB
Baca Juga: Viral! Penampakan Mirip Kuntilanak di Jurang Klemuk Kota Batu Bikin Merinding
Selain di Dusun Gondorejo, sejumlah rumah di sekitar kawasan Pasar Induk Among Tani Jalan Dewi Sartika, Kelurahan Temas juga dilaporkan rusak.
"Peristiwa ini terjadi pada pukul 12.10 WIB. Hujan disertai angin kencang mengakibatkan atap bangunan tempat pembuangan sampah (TPS) Pasar Induk Among Tani terbang," katanya.
Angin kencang menerbangkan atap bangunan yang kemudian menimpa tiga rumah di sekitar Pasar Induk Among Tani. Agung menyebut, ketiga rumah tersebut mengalami kerusakan ringan.
Tidak hanya itu, sejumlah pohon dilaporkan tumbang. Salah satunya di wilayah Pura Luhur Giri Arjuno, Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji. "Pohon cemara dengan dimensi panjang 30 meter dan diameter 80 centimeter tumbang dan menutup akses jalan menuju ke Pura Luhur Giri Arjuno," katanya.
Pohon tumbang juga terjadi di Jalan Brantas, Kelurahan Ngaglik dan Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Sisir. "Untuk korban nihil," imbuhnya.
Baca Juga: Rekapitulasi Kota Batu, Sempat Diwarnai Protes
Pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati saat beraktivitas di luar rumah.
Berita Terkait
-
Tenda Buffer Zone Pemudik di Pelabuhan Ciwandan Ambruk Diterjang Angin Kencang
-
Rano Karno Tinjau Ketersediaan Beras dan Kebutuhan Pokok Menjelang Ramadan 1446 H
-
Siklon Sebesar Pulau Jawa Menjauh dari Indonesia, Tetap Waspada Angin Kencang!
-
Mengobati Rindu Berendam Air Hangat di Pemandian Air Panas Cangar Kota Batu
-
Bus Maut di Kota Batu Terekam Kamera HP, Bunyikan Klakson Panjang
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa