SuaraMalang.id - Beredar video yang memperlihatkan wisatawan mengeluhkan tentang mahalnya parkir di sebuah objek wisata pantai di Malang Selatan, yakni Pantai Teluk Asmara.
Menurutnya, harga parkir terlalu mahal dengan akses jalan dan kondisi tempat parkir yang tidak layak.
Dalam video yang dibagikan akun Instagram @malangterkini, terlihat beberapa pria berada di depan loket masuk pantai. Tampak pria mengenakan jaket coklat serta topi biru seperti adu argumen dengan seorang pria berkemeja biru.
Narator pada video tersebut menyebutkan bahwa pihak pengelola Pantai Teluk Asmara menarik parkir mobil seharga Rp 20 ribu. Padahal lahan parkir tidak memadai. Selain itu, petugas juga dibilang arogan.
Baca Juga: Tegur Pemotor Merokok di Jalan, Warga Malang Justru Dapat Ancaman
Tak sampai di situ, petugas di pantai tersebut juga mematok tarif masuk Rp200 ribu, namun tanpa tiket.
"Balik saja kita ambil uang masuknya 200 ribu tanpa karcis juga," tulis keterangan dalam video.
Unggahan tersebut pun langsung viral dan mendapat beragam komentar dari warganet.
"Aku kemarin dari Gatra, parkir per motor 10k juga gak dikasih karcis sama sekali," ujar irawan***
"Salah besar samku, jangan mahal-mahal. Ayo berbenah dimusyawarahkan lagi. Pilih mana mas, mahal sepi nanti gak terawat pantainya tutup, sayang! Mending sepantasnya ramai ngalir terus rejekinya seperti air," komen muklis***
Baca Juga: Pelaku Perundungan Siswa di Kota Malang Siap-siap, Polisi Turun Tangan
"Penduduk sekitar seharusnya sadar akan mata pencaharian berkesinambungan, kalau nanti pada sepi wisatanya pada ngeluh cari duit susah. Wisata di kota lain berbenah Malang gini-gini aja kapan majunya," kata arven***
"Gausah kesana biar sepi," komen melisa***
"Mending ke pantai yang masih sepi aja kalau mahal-mahal parkirnya," kata mustain***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Kamera HP Android Bikin Ariel Noah Dikira Parto, Samsung Tawarkan Galaxy S24 Ultra
-
Viral Potret Ariel Noah Dicap Mirip Parto, Merek HP-nya Jadi Sorotan
-
Guru Honorer Pecah Tangis usai Lulus PNS, Dulu Belasan Tahun Digaji Cuma Ratusan Ribu
-
Zulhas Kunjungi Jokowi, Dokter Tifa Lontarkan Sindiran Telak: Takut?
-
Viral! Cara Mudah Bikin Video Transformasi Venom di TikTok Pakai AI
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Oknum Polisi di Kediri Terlibat Jaringan Narkoba, Ancam Dipecat
-
Nostalgia Masa Kecil di Kediri, Risma Komitmen Pendidikan Gratis untuk Santri
-
Survei Polbrain: Khofifah Unggul, Risma Masih Berpeluang Menang
-
Target PAD Malang Turun Rp161 Miliar, DPRD-Pemkot Sepakati KUA-PPAS 2025
-
UMKM Lokal Dilibatkan! Simak Program Makan Siang Gratis untuk Siswa SD di Kota Malang