SuaraMalang.id - Permainan Arema FC belum juga konsisten. Lima laga terakhir, Singo Edan hanya meraih satu kemenangan, satu umbang, dan tiga kali kalah.
Pelatih Arema FC, Fernando Valente menyebut timnya melakoni laga yang tidak mudah dalam beberapa pertandingan terakhir.
"Kita tahu di pertandingan berikutnya setelah lawan PSS Sleman adalah pertandingan yang sangat sulit. Dengan Borneo FC di posisi pertama. Kemudian PSM Makassar juara bertahan. Kami punya pertandingan berikutnya susah juga," ujarnya dikutip dari laman Liga Indonesia Baru, Rabu (25/10/2023).
Namun terlepas itu, dia mengakui timnya sulit dalam membangun permainan. Pelatih asal Portugal itu menyampaikan telah mengingatkan para pemain untuk berada di sepertiga lapangan akhir.
Tujuannya, untuk mempersulit lawan mencetak gol. Fernando berharap dengan begitu tidak akan menyusahkan para pemain.
Selain soal bertahan, dia juga menyoroti masalah penyelesaian akhir. Menurutnya, umpan terakhir menentukan terciptanya peluang di depan gawang.
"Ketika kami sudah dekat gawang, passing akhir sangat penting untuk mencetak gol. Kami juga butuh keberuntungan untuk itu. Kami akan kerja keras. Saya berharap di pertandingan berikutnya cetak gol dan berusaha tidak kemasukan," katanya.
Arema FC akan menghadapi Madura United pada laga pekan ke-17 Liga 1 2023/2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (28/10).
"Saya bahagia dengan tim ini bekerja. Saya berharap dapat memenangkan pertandingan ke pertandingan. Terutama di pertandingan selanjutnya untuk mendapatkan kemenangan," tandasnya
Baca Juga: Dear Jakmania, Dirut Persija Akui Masih Mau Akhiri BRI Liga 1 Dengan Manis Meski Lagi Terpuruk
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
CEK FAKTA: Dito Ariotedjo Sebut Jokowi Terima Rp 2 Triliun dari Gus Yaqut, Benarkah?
-
BRI Ungkap Prospek Fintech Indonesia di Hadapan Investor Global
-
Peran Strategis UMKM Disorot Dirut BRI dalam Forum Keuangan Global WEF Davos
-
CEK FAKTA: China Resmi Tutup Pintu Wisatawan Israel, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Purbaya Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako, Benarkah?