SuaraMalang.id - Bek Arema FC Bagas Adi berhasrat ingin mencuri tiga poin saat bertandang ke markas PSM Makassar di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Jumat (20/10).
Dia mengungkapkan, timnya membutuhnya kemenangan untuk keluar dari zona degradasi. “Kita sebagai pemain dan tim sudah siap dan harus dapat 3 poin agar keluar dari zona degradasi," ujarnya dikutip dari laman Liga Indonesia Baru, Kamis (19/10/2023).
Sejauh ini, kata dia, para pemain siap untuk menghadapi klub berjuluk Juku Eja. Pemain 26 tahun tersebut yakin mampu mengimbangi permainan PSM Makassar.
Sementara itu, Pelatih Arema FC Fernando Valente mengaku telah mempersiapkan laga yang berlangsung malam hari tersebut dengan sebaik mungkin. Juru taktik asal Portugal itu memastikan anak asuhnya siap bertarung.
Baca Juga: Borneo FC vs Persib Bandung: Pangeran Biru Bawa Misi Khusus ke Samarinda
"Kami tahu bahwa ini adalah laga penting bagi kedua tim. Kami siap bertarung untuk mendapatkan tiga poin," katanya.
Fernando Valente menyebut, kedua tim dalam kondisi yang tidak jauh berbeda. Arema FC juga memiliki sedikit masalah dengan line up pemain.
Namun, semua itu sudah ditemukan solusinya. Fernando yakin skuad yang diraciknya dapat memberikan perlawanan kompetitif pada laga tersebut.
"Memang, kami punya sedikit masalah dengan line-up. Pemain-pemain yang disiapkan masuk line-up sudah dipersiapkan dan akan coba melakukan yang terbaik," katanya.
"Kami lakukan hanyalah bermain dan bertarung sekuat tenaga untuk mendapat hasil terbaik," imbuhnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Siapa Finn Dicke? Gelandang Keturunan Indonesia Incaran PSSI Latihan Bersama Rafael Struick
- 12 Kode Redeem FF Hari Ini 6 Juli 2025, Emote dan Skin Senjata Spesial Event Faded Wheel
- Update Harga Honda Vario Juli 2025, Mending Beli Baru atau Motor Bekas?
- Tristan Gooijer: Aku Siap Jalani Proses!
Pilihan
-
Daftar Harga Tiket Konser My Chemical Romance Jakarta, Presale Mulai 9 Juli
-
5 Rekomendasi HP NFC Murah Terbaru Juli 2025: Dompet Aman, Transaksi Lancar!
-
7 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 3 Juta Terbaik Juli 2025, Pasti Terang!
-
Musim Berburu Siswa Baru: Apa Kabar Sekolah Negeri?
-
Duet Jordi Amat dan Rizky Ridho di Lini Belakang Persija? Mauricio Souza Buka Suara
Terkini
-
BRI Catat Green Financing Rp89,9 Triliun, Bukti Komitmen pada Pembangunan Berkelanjutan
-
Layanan AgenBRILink dari BRI Kini Makin Lengkap dan Aman
-
Camilan Premium Casa Grata Sukses Tembus Pasar Dunia Lewat Pembinaan BRI
-
BRI Salurkan KUR Rp69,8 Triliun ke 8,3 Juta Debitur, UMKM Semakin Produktif
-
BRI Perkuat Komitmen Salurkan FLPP demi Hunian Terjangkau bagi Rakyat