SuaraMalang.id - Warga Malang dihebohkan dengan pemasangan stiker bendera Israel yang ditempelkan di beberapa ruas jalan raya. Dari informasi yang dihimpun stiker itu dipasang di sejumlah titik, seperti di pertigaan Sulfat, Jalan Kahuripan, dan Traffic Light Sabilillah.
Dalam video yang dibagikan oleh akun Instagram @malangraya_info, terlihat stiker bendera Israel berukuran cukup besar ditempel di aspal.
Saking begitu besarnya, sampai terlihat hampir memenuhi separuh jalan. Tampak juga gambar tersebut bekas pijakan kaki di stiker itu.
Diduga, penempelan stiker bendera Israel tersebut sebagai bentuk protes terkait konflik yang terjadi di Gaza, Palestina.
Belum diketahui siapa pihak yang menempelkan stiker bendera Israel tersebut.
Namun, penempelan stiker itu dinilai membahayakan pengguna jalan. Pasalnya, hal itu bisa membuat pengendara terjatuh.
Unggahan itu pun sukses menyita beragam komentar dari warganet.
"Terlepas kalian tidak suka. Tapi jangan pasang pas di persimpangan. Itu kalau motor belok dan miring pasti jatuh karena licin. Jangan sampai kalian tidak suka sama mereka tapi melukai kawan sendiri. Dipikir lagi," ujar 3_dodi***.
"Ngapain ngurusin negara lain. Urusi pemilu aja tahun depan," kata rudy***.
Baca Juga: ASN dan Ratusan Warga Bukittinggi Doakan Rakyat Palestina: Kami Mengutuk Segala Kejahatan Perang!
"Gitu itu biar apa? Malah bikin perkara nanti. Yang masang orang satu dua yang kena imbasnya orang se-Indonesia bisa-bisa," kata angel***.
"Mungkin itu maksudnya bendera israel ditaruh di jalan biar diinjak-injak," komen amree***.
"Gak usah masang-masang, bikin bahaya orang lain aja, udah diam-diam berangkat ke gaza sana lho," kata ady***.
"Jangan kotori malang yang damai ini dengan politik kotor kayak gini, bikin rusuh kota malang aja," komen the***.
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Marcos Santos Geram! Salahkan Wasit Usai Arema FC Dibungkam Borneo FC
-
Akhir Pekan Banjir Rejeki, 5 Link ShopeePay Gratis Ini Bisa Cairkan Rp2,5 Juta!
-
BRI Dorong Desa BRILiaN Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Baru Indonesia
-
DANA Kaget SPESIAL Untuk Beli Makan Siang Menantimu, Siapa Cepat Dia Dapat
-
KUR BRI 2025: Rp130 Triliun Disalurkan, Fokus Sektor Produksi dan Pertanian