SuaraMalang.id - Kecelakaan terjadi antara minibus dengan truk di ruas Jalan Tol Malang-Pandaan KM 85.400A, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Selasa (29/8/2023).
Peristiwa kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 08.15 WIB. Sebanyak 2 orang dilaporkan meninggal dunia dan enam lainnya terluka.
Kasatlantas Polres Malang, AKP Agnis Juwita Manurung mengatakan, kecelakaan terjadi antara mobil Toyota Hiace bernomor poliis W 7619 N yang dikendarai oleh Moh Nafidz dengan truck Isuzu NKR66 bernopol E 8879 BA yang dikemudikan oleh Subadi.
Kronologi kecelakaan bermula saat microbus berjalan dari arah utara menuju selatan dengan kecepatan tinggi.
Baca Juga: Sopir Nge-drift di Tikungan, Rombongan Karnaval di Pamekasan Kecelakaan
“Saudara Moh Nafidz berjalan dari utara ke selatan dengan kecepatan tinggi dilajur kanan,” ujarnya dikutip dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com.
Sampai di lokasi kejadian, searah di depannya ada truk Isuzu NKR66 melaju di sisi kiri jalur tiba-tiba menyalakan lampu sein kanan. Truk tersebut berniat mendahului truk gandeng.
“Karena jarak sudah dekat sehingga terjadi tabrak belakang kendaraan Truck Isuzu NKR66 E 8879BA, hingga mengakibatkan dua penumpang Toyota Hiace meninggal dunia,” kata Agnis.
Saat ini, korban yang mengalami luka sedang mendapat perawatan di rumah sakit.
“Dua orang penumpang Toyota Hiace mengalami luka-luka dan dirawat di RSSA Kota Malang, tiga penumpang lainnya mengalami luka-luka dan dirawat di Rs. Prima Husada Singosari dan satu penumpang di rawat dib Rumah Sakit Marsudi Waluyo Singosari,” beber Agnis.
Baca Juga: Komite Investigasi Rusia Konfirmasi Yevgeny Prigozhin Tewas dalam Kecelakaan Pesawat
Kendaraan yang terlibat kecelakaan mengalami kerusakan cukup parah.
Berita Terkait
-
Mesin Pesawat Trigana Air Mendadak Keluar Api di Sentani, Penumpang Panik Ada yang Loncat Keluar
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Tips dari Pakar: Hadapi Pengemudi Ugal-ugalan, Jangan Dikejar! Lakukan Ini...
-
Jangan Jadi Korban Berikutnya! Tips Aman Berhenti di Bahu Jalan Tol
-
Wajib Tahu! ABS pada Motor Bisa Selamatkan Nyawa Anda di Jalan Raya
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Review DADOO: Nostalgia Game Ular Tangga yang Bisa Main Multiplayer Secara Online
Terkini
-
Bye Macet! Kayutangan Siap Punya Parkir Baru Rp48 Miliar di 2025
-
Viral! ODGJ Buka Celana Masuk Rumah Warga Pakisaji, Remaja Trauma
-
BMKG Prediksi Hujan, BPBD Malang Petakan 17 Titik Rawan Banjir dan Longsor
-
Dua Hari Tak Terlihat, Mantan Awak Kapal Ditemukan Tak Bernyawa di Ruang Tamu
-
Ciri-Ciri Rokok Ilegal dan Cara Melapor, Simak di Sini