SuaraMalang.id - Dalam dunia hiburan, drama tak pernah berhenti. Kali ini, Aldi Taher menyita perhatian publik dengan sorotan tajamnya terhadap pertikaian antara Arten Boltian alias Alan, tunangan Lucinta Luna, dengan Deddy Corbuzier. Kontroversi ini bermula ketika Deddy menyebut Lucinta Luna sebagai transgender, yang membuat Alan marah.
Melalui Instagram, Aldi Taher menyoroti gerak-gerik Alan saat diundang ke podcast "Close The Door" yang dipandu oleh Deddy Corbuzier. Menurut Aldi, yang juga mantan suami Dewi Perssik, Alan tampak tertawa selama pertikaian itu.
Aldi dengan tegas mengucapkan "cut" sebagai tanda berhenti merekam dan seolah-olah merasa curiga dengan kebenaran pertikaian tersebut. Ia bahkan meminta adegan itu direkam ulang dengan komentar jenaka, “Take 2 please.”
Tak berhenti di situ, Aldi Taher juga memberikan lelucon dengan mengaku sebagai "wanita", singkatan dari "want nitip tahu asik", sebuah candaan yang menambah rempah dalam cerita ini.
Sementara itu, saat podcast "Close The Door", Deddy Corbuzier mencetuskan pertanyaan yang memicu emosi Alan, "Kamu tahu soal dia? Dia transgender," tanya Deddy kepada Alan mengenai Lucinta Luna.
Alan, yang tampak sedikit kesal, menegaskan, “Tunggu.. saya mau mengatakan sesuatu karena banyak sekali orang yang mengatakan kepada saya bahwa Luna itu laki-laki, dia adalah transgender. Saya mau mengatakan ke semua orang, dia itu wanita sejak lahir! Dan saya mau mengatakan kepada semua orang.”
Debat memanas ketika Alan berdiri dan menghampiri Deddy, menegaskan bahwa Lucinta adalah wanita sejak lahir dan mengungkapkan keberatannya atas pertanyaan Deddy.
Drama ini menjadi bahan perbincangan hangat di kalangan netizen dan media hiburan. Apakah ini hanya sandiwara atau pertikaian nyata? Pendapat Aldi Taher tentu menambah dimensi lain dalam cerita ini. Hingga saat ini, belum ada klarifikasi lebih lanjut dari pihak-pihak yang terlibat, menjadikan misteri ini semakin menarik untuk diikuti.
Kontributor : Elizabeth Yati
Baca Juga: Balas Ocehan Subiakto, Deddy Corbuzier: Ditanya Selangkangan, Kok Anda Malah Promosi?
Berita Terkait
-
Balas Ocehan Subiakto, Deddy Corbuzier: Ditanya Selangkangan, Kok Anda Malah Promosi?
-
Dituding Jadi Haters Lucinta Luna, Ini Ungkapan Ria Ricis
-
Deddy Corbuzier Ngamuk Dituduh Sibuk Urusi 'Selangkangan' Finalis Miss Universe Indonesia
-
Terungkap! Alasan Sebenarnya Lucinta Luna Bertunangan dengan Mister International Arten 'Alan' Boltian
-
Pelecehan Finalis Miss Universe Indonesia 2023: Telanjang, Ngangkang, Nungging di Depan Juri
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah