SuaraMalang.id - Beredar video viral dengan narasi seorang bocah TK yang tidak memakai baju wisuda saat kelulusan. Diduga hal itu lantaran orang tua bocah tersebut tidak mampu membeli baju wisuda itu.
Video itu dibagikan oleh akun instagram @terang_media. Dalam video terlihat suasana di dalam kelas. Tampak murid-murid di kelas tersebut tengah merayakan kelulusan.
Semua murid mengenakan baju wisuda atau toga. Mereka terlihat berbaris, diduga menunggu giliran untuk menerima ijazah. Tampak juga beberapa wali murid mengabadikan momen anaknya saat wisuda.
Kamera kemudian menyorot seorang bocah laki-laki mengenakan kaos berwarna biru yang duduk di sebelah meja. Wajahnya tampak sendu sambil melihat teman-temannya yang mengenakan toga.
Diduga, bocah tersebut tidak mengenakan toga karena orang tuanya tidak mampu membeli.
"Ya Allah sesaknya tuh di dada. Saat adik merayakan kelulusan TK cuma dia ngga pakai baju wisuda karena orang tua ngga mampu membayarnya, itupun berhutang," tulis keterangan dalam video.
Sontak saja, unggahan tersebut pun menarik perhatian warganet.
"Kenapa jaman sekarang kalau lulus sekolah harus wisuda gak kayak waktu dulu kalau lulus foto di tempat wisata," ujar muslim***.
"Mending nggak usah datang dek kalau gitu, ngebatin. Nanti ijazahnya diambil aja sama ortunya," kata bika***.
Baca Juga: Ariel NOAH Hadir di Acara Wisuda Alleia, Emak-Emak Jadi Gak Fokus ke Anak
"Kembalikan perpisahan anak TK SD SMP dan SMA kayak dulu lagi, cukup di sekolah pakai baju seragam aja. Jangan ikut-ikutan anak kuliah," kata mommy***.
"Masak gak bisa sekolah nalangin dulu, apa gak mikir mental anak. Apa gak kasihan cuma dia seorang gak pakai toga sendiri, itu guru loh masak gak bisa ngasih solusi," komen jingga***.
"Yang sabar ya dek, kelak kamu akan mengubah derajat orang tuanya," kata wisang***.
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah
-
Kronologi Yai Mim Jadi Tersangka Pornografi, Ini Penjelasan Polresta Malang Kota