SuaraMalang.id - Seorang nenek di Cakalan, Tirtomoyo, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, Jawa Timur menjadi korban jambret saat berada di rumah. Mirisnya, ada empat pelaku yang melakukan aksi tersebut.
Aksi tersebut terekam kamera CCTV yang berada di lokasi.
Video itu kemudian dibagikan oleh akun instagram @informasi_malangraya.
Dalam video terlihat suasana di daerah perumahan yang cukup sepi. Seorang nenek yang cukup renta tampak keluar dari rumah dan berjalan ke teras.
Pada saat yang bersamaan, datang empat orang pemuda yang berboncengan dengan mengendarai dua sepeda motor. Mereka kemudian berhenti di depan nenek tersebut.
Seorang pemuda mengenakan helm merah kemudian turun dari motor dan menghampiri nenek tersebut. Ia kemudian dengan cepat mencekik leher nenek tersebut dan merebut perhiasan yang sedang dikenakan.
Salah seorang pemuda lainnya tampak turun dari motor untuk membantu temannya. Namun karena temannya sudah berhasil merebut perhiasan, keduanya kemudian langsung menaiki motor dan pergi.
Sementara nenek tersebut berteriak hingga membuat anggota keluarganya keluar dan mencoba mengejar pelaku.
Unggahan tersebut pun mendapat beragam komentar dari warganet.
Baca Juga: 40 Saksi Diperiksa Kasus Perampokan Wali Kota Blitar Santoso, Termasuk Orang Dekat Korban
"Ini sudah terencana sudah ada yang kasih info," ujar yusuf***
"Tega sekali mereka. Mereka bisa saja lolos dari hukum, si nenek juga gak bisa membalasnya, tapi percayalah seumur hidup mereka tidak akan merasakan kebahagiaan dan ketenangan, Allah yang akan membalasnya," kata mohamm***
"Pantau sampai baju oranye, ada bukti cctv dan plat nomor sepedanya bisa ditelusuri," komen fery***
"Malang sudah benar-benar gak aman, setiap hari beritanya jambret dan curanmor, gak kebayang pas lebaran nanti sebanyak apa kasusnya," ujar choi***
"Terlepas dari musibah kehilangan kalung, saya sangat bersyukur si nenek tidak dilukai secara fisik. Semoga para pelaku segera ditangkap. Ngeri makin banyak maling/jambret di malang," komen viqi***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
40 Saksi Diperiksa Kasus Perampokan Wali Kota Blitar Santoso, Termasuk Orang Dekat Korban
-
Sidik Jari Perampok di Rumdis Wali Kota Blitar Diketahui, Profiling Dilakukan
-
Semua Metode Penyelidikan Dipakai Buat Buru Perampok Wali Kota Blitar
-
3 Fakta Uang Rp400 Juta Wali Kota Blitar yang Dirampok, Ternyata Buat Bayar Utang Kampanye
-
Nasib Perampok Apes Usai Sasar Gadis 20 Tahun, Korban Ternyata Anggota Polisi
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah