Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Jum'at, 06 Januari 2023 | 09:39 WIB
Cara Konfirmasi Tilang Online (pixabay)

SuaraMalang.id - Sebuah video rekaman CCTV yang memperlihatkan dua orang yang diduga pasangan suami istri (pasutri) melakukan pencurian susu di sebuah minimarket, beredar di media sosial. Peristiwa itu terjadi di salah satu indomart kawasan Ciliwung, Kota Malang, Jawa Timur.

Dalam video yang diunggah oleh akun instagram @infomalangan, terlihat dua orang mengendarai sepeda motor parkir di depan minimarket.

Keduanya kemudian masuk ke dalam minimarket. Setelah itu si pria mengambil keranjang belanjaan dan mengarah ke rak bagian susu.

Sementara si wanita mengambil satu kotak susu dan membawanya ke lorong di sebelahnya. Ia kemudian memasukkan susu tersebut ke dalam tas.

Baca Juga: Ria Ricis Unggah Video Ajak Anak Main Jetski dan ATV, Warganet: Ngilu Banget

Sementara sang suami berpura-pura mengambil barang yang lain dan dimasukkan ke keranjang.

Tak hanya susu, wanita itu juga mengambil barang yang lain dan memasukkannya ke dalam tas.

Belum diketahui apakah keduanya sudah tertangkap.

Unggahan tersebut pun ramai dikomentari warganet.

"Kerja woi! Kasih anak susu dari hasil gak halal, kok tega kasih anak dari hasil haram. Kasihan banget jadi anaknya punya ortu mentalnya macam begitu," ujar renita***

Baca Juga: Profil Dedy Yon Supriyono, Wali Kota Tegal Dicibir Warganet Usai Viral Joget Bareng Biduan

"Niat mau kasih susu biar sehat, malah nanti mules-mules lho gara-gara haram hasil maling. Mending kasih air tajin matang aja. Eh, tapi harus ada berasnya," komen hija***

"Kalau sudah ketangkap nanti nangis minta damai, tetap aja," kata dcky***

"Kasihan pegawainya yang ganti kerugiannya, semoga ketangkap malingnya," komen ovin***

Kontributor : Fisca Tanjung

Load More