SuaraMalang.id - Rofiq (39), warga Jorogan, Leces, Kabupaten Probolinggo, mengalami musibah. Sepeda motornya hilang dicuri pada Jumat (4/11/2022) kemarin.
Kini, dua pelaku telah diamankan Polisi. Kedua pelaku tersebut yakni M Yuda Wimsalam (22) dan Hamid (23), yang merupakan warga Ranuyoso, Kabupaten Lumajang.
Kapolsek Leces AKP Rini Ifo Nila Krisna mengatakan, pencurian itu bermula saat korban mendatangi ATM BRI Leces dengan mengendarai Honda Beat sekitar pukul 04.00 WIB.
Sesampainya di lokasi, korban memarkirkan kendaraan dengan kondisi terkunci setang. Lalu ia masuk ke dalam bilik ATM untuk menarik uang tunai.
“Sayangnya korban tidak menyadari bahwa kendaraannya telah menjadi incaran kedua tersangka. Usai menarik tunai, korban terkejut saat melihat motornya sudah tidak ada diparkiran,” kata AKP Nila, Selasa (8/11/2022), dikutip dari BeritaJatim.com--jaringan SuaraMalang.id.
Akibat kejadian tersebut, korban mengalami kerugian sekitar Rp13 juta, sehingga membuat laporan di Mapolsek Leces. Selanjutnya, petugas melakukan olah TKP dengan meminta rekaman CCTV dari pihak bank.
Saat dilakukan penyelidikan, diketahui bahwa kendaraan milik korban tengah berada di salah satu rumah di Lumajang. Selanjutnya anggota Reskrim Polsek Leces berkoordinasi dengan Satreskrim Polres Lumajang guna mendatangi lokasi.
“Setelah mendapati sepeda motor korban, anggota kemudian menginterogasi pemilik rumah dan didapati bahwa kendaraan tersebut diletakkan oleh kedua tersangka,” jelas Kapolsek.
Selanjutnya, petugas langsung mengamankan kedua pelaku tak jauh dari lokasi diparkirnya kendaraan tersebut, dan selanjutnya dibawa ke Polsek Lecrs guna mempertanggung jawabkan perbuatannya.
Baca Juga: Aktivis Greenpeace yang Hendak Bersepeda ke Bali Dicegat di Probolinggo
Berita Terkait
-
Aktivis Greenpeace yang Hendak Bersepeda ke Bali Dicegat di Probolinggo
-
Berawal dari Laporan di Halo Pak Kapolres, 3 Orang dan Pasutri Pengedar Narkoba di Probolinggo Dibekuk
-
Ealah! Motor Hilang Lapor Polisi, Ternyata Dicuri Keponakan Sendiri
-
PROFIL! Habib Hadi Zainal Abidin, Wali Kota Probolinggo yang Garang Tutup Tempat Hiburan Malam
-
Kepergok Warga Maling Motor di Masjid Parung Bogor, Pelaku Curanmor Babak Belur Diamuk Massa
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
CEK FAKTA: Dito Ariotedjo Sebut Jokowi Terima Rp 2 Triliun dari Gus Yaqut, Benarkah?
-
BRI Ungkap Prospek Fintech Indonesia di Hadapan Investor Global
-
Peran Strategis UMKM Disorot Dirut BRI dalam Forum Keuangan Global WEF Davos
-
CEK FAKTA: China Resmi Tutup Pintu Wisatawan Israel, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Purbaya Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako, Benarkah?