SuaraMalang.id - Berdasarkan pengundian oleh AFC di Tashkent, Uzbekistan, Rabu (26/10/2022), Indonesia berada dalam Grup A bersama tuan rumah Uzbekistan pada Piala Asia U-20 2023 yang digelar 1-18 Maret 2023.
Indonesia juga akan bersaing dengan dua tim Asia Barat di Grup A yaitu Suriah dan Irak, seperti diunggah di laman AFC, Rabu.
Uzbekistan merupakan tim yang tak bisa dipandang sebelah mata karena selain tuan rumah mereka juga berstatus sebagai peringkat kedua Piala Asia U-19 2008. Seperti diketahui, sebelum edisi tahun 2023, kompetisi tersebut masih bernama Piala Asia U-19.
Sementara, meski hanya menjadi runner up pada kualifikasi, Irak dan Suriah adalah tim kuat di kawasan Asia Barat.
Baca Juga: Hasil Drawing Piala Asia U-20 2023: Timnas Indonesia Hadapi Uzbekistan, Irak dan Suriah di Grup A
Irak merupakan pemegang lima gelar juara Piala Asia U-19 yakni pada tahun 1975, 1977, 1978, 1988 dan 2000. Sementara Suriah merebut kampiun turnamen itu pada 1994.
Sejatinya Indonesia juga pernah menjadi yang terbaik dalam turnamen itu pada 1961. Terakhir, Indonesia menembus babak perempat final pada Piala Asia U-19 2018.
Pada Piala Asia U-20 2023, Indonesia menjadi satu dari dua wakil ASEAN. Wakil ASEAN lain, Vietnam, berada di Grup B bersama Qatar, Australia dan Iran.
Timnas U-20 Indonesia, yang dilatih Shin Tae-yong, terus mempersiapkan diri menuju Piala Asia U-20 2023 tersebut.
Saat ini, skuad berjuluk Garuda Nusantara sedang menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki, sebelum melanjutkan aktivitas ke Spanyol.
Baca Juga: Mengenal Timnas Turki U-20, Lawan Tangguh Timnas Indonesia U-19 di Laga Uji Coba Malam Ini
TC di Turki akan bergulir mulai 16 Oktober sampai 4 November 2022, sementara di Spanyol hingga 4 Desember 2022.
Berita Terkait
-
Timnas U-17 Dibantai 6 Gol, Warganet Uzbekistan: Kalian Melawan Korea Utara U-23 Hari Ini!
-
Ironi Timnas Indonesia di AFC U-17: Dari Penampil Terbaik, Menjadi Paling Tak Berkutik
-
Timnas Indonesia Keok, Media Asing Singgung Nova Arianto: Si Murid Shin Tae-yong
-
Timnas U-17 Tersingkir di Babak 8 Besar Piala Asia, Nova Arianto Gagal Samai Capaian sang Mentor
-
Breaking News! Dipecundangi Korut, Timnas Indonesia U-17 Bubar Jalan
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan
-
Sosok Bule Jerman yang Selamatkan Santri Terseret Ombak Pantai Balekambang