SuaraMalang.id - Di masa depan, sepeda motor listrik akan menjadi kendaraan pilihan masyarakat selain mobil listrik. Apalagi, sepeda motor listrik bisa dibilang sebagai kendaraan yang lebih ramah lingkungan jika dibandingkan sepeda motor konvensional. Penggunaan kendaraan listrik, termasuk sepeda motor ini bahkan sudah didukung oleh pemerintah.
Karena itu, brand-brand otomotif pun berlomba untuk meluncurkan produk sepeda motor listrik unggulannya. Apalagi, akses buat membeli sepeda motor listrik semakin mudah karena sudah ada di berbagai e-commerce seperti Shopee. Dengan jasa pengiriman terbaik, kamu tidak perlu khawatir saat membeli sepeda motor listrik karena bisa cek resi Shopee untuk melacak pengiriman produk.
Rekomendasi Sepeda Motor Listrik
Hadir dengan teknologi yang terhitung baru, tinggal menunggu waktu saja sebelum sepeda motor listrik benar-benar menggeser sepeda motor konvensional Nah, supaya tidak ketinggalan untuk memilikinya, berikut adalah beberapa rekomendasi sepeda motor listrik buat kamu!
1. Eagle Prix
Sepeda motor listrik ini punya desain minimalis. Jika kamu mencari sepeda motor yang punya ukuran compact, sepeda motor ini cocok buatmu. Headlamp pada sepeda motor ini sudah menggunakan LED Proyektor sehingga cahaya yang dihasilkan pun lebih terang dan lembut.
Baca Juga: Pemerintah Sedang Finalkan Subsidi Bagi Mobil-Motor Listrik
Punya daya 800 watt, sepeda motor listrik ini memiliki kecepatan hingga 40 km per jam dan jarak tempuh 35 km. Adapun, baterai pada sepeda motor listrik Eagle Prix diketahui 40 Volt 20 Ah dengan tipe Lead Acid.
2. Elvindo
Sepeda motor listrik ini merupakan produk lokal yang dibuat oleh PT Indo Jaya Motor Electric. Sepeda motor Elvindo diketahui hadir dalam 3 model bernama Rama, Shinta, dan Arjuna. Perlu diketahui, ketiga model sepeda motor listrik Elvindo ini dapat dikendarai di jalan umum karena sudah dilengkapi BPKB dan STNK.
3. Smoot Tempur
Sepeda motor listrik yang satu ini punya desain futuristik dan tampilan berbeda jika dibandingkan sepeda motor listrik kebanyakan di Indonesia. Sepeda motor listrik produksi PT Smoot Motor Indonesia ini dilengkapi baterai Lithium Ion dengan kapasitas 64V 22,5.
Sepeda motor listrik Smoot Tempur disebut-disebut punya kecepatan hingga 60 km per jam. Punya daya 1500 watt, sepeda motor listrik memiliki torsi sampai 112 Nm pada putaran mesin 750 RPM. Menariknya lagi, pengguna sepeda motor listrik ini tidak perlu mengisi daya secara mandiri.
Sebab, sepeda motor listrik Smoot Tempur memakai metode swap atau tukar baterai. Kamu hanya perlu datang ke swap poin yang tersebar di berbagai tempat untuk melakukan penukaran baterai.
Baca Juga: Yamaha Ajak Jajal Kemampuan Motor Listrik E01, Simak Deretan Fitur Andalannya
4. Oyika
Selain Smoot Tempur, Oyika juga menjadi salah satu produsen sepeda motor listrik lainnya yang punya metode battery swap. Sebagai informasi, Oyika langsung merilis dua model sepeda motor listrik sekaligus, yaitu Niu Gova 3 dan Rakata S9. Metode battery swap sendiri diklaim oleh Oyika sebagai solusi dari masalah jarak tempuh serta lamanya waktu pengisian baterai.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
XPENG Pamer Mobil Listrik Berbasis AI di Shanghai Auto Show 2025
-
Jajaran Produk Mobil KIA Dapat Potongan Harga Rp 40 Juta, Termasuk Mobil Listrik
-
6 Rekomendasi Sunscreen Australia Terbaik, Apa Saja Kelebihannya?
-
Indonesia Perlu Gencarkan Penerapan Energi Ramah Lingkungan
-
Tampilan Sporty AION UT dengan Sentuhan Modifikasi Mejeng di Shanghai Auto Show 2025
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Bocoran Eksklusif dari Belanda: Simon Tahamata Jadi Dirtek Timnas Indonesia?
-
BREAKING NEWS! Ciro Alves Tinggalkan Persib Bandung, Tulis Pesan Menyentuh Ini
-
Ong Kim Swee Sudah Hubungi Saddil Ramdani, Persib Ditikung Persis Solo?
-
Prediksi Persis Solo vs Persita Tangerang: Momentum Pasukan Laskar Sambernyawa
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
Terkini
-
UMKM EXPO(RT) BRI 2025 Buka Akses Global Bagi Produk Herbal Kamandalu Ashitaba
-
Hanya Ada 4 Jalur Penerimaan Murid Baru Tahun Ajaran 2025/2026
-
Dari Lahan Tidur Jadi Ladang Cuan: Kisah Inspiratif Wanita Surabaya dengan BRInita BRI
-
Jangan Ketinggalan!Hari Ini, BRI Setor Dividen Rp31,4 Triliun ke Rekening Investor
-
BRI dan Mimpi UMKM: Berikut Kisah Waroeng Tani dari Modal KUR hingga Jadi Kebanggaan Keluarga