SuaraMalang.id - Pelecehan seksual bisa dialami siapa, kapan, dan di mana saja, termasuk di dalam angkutan umum.
Hal itu seperti yang dialami seorang wanita di Malang, Jawa Timur ini. Ia mengalami pelecehan seksual oleh seorang penumpang pria. Ia lantas merekam pelaku dan video itu diunggah oleh akun Instagram @mlginfo_.
Dalam video memperlihatkan sosok seorang bapak-bapak mengenakan kemeja lengan panjang warna biru yang diduga sudah melakukan pelecehan seksual kepada si perekam.
Pria yang mengenakan masker serta topi itu terlihat menaruh tas ransel di atas paha. Tangan kanannya tampak memegang handphone. Sementara tangan kirinya berada di bawah tas ransel.
Dilansir dari keterangan unggahan tersebut, dijelaskan kronologi pelecehan itu terjadi.
Awalnya perekam hendak pulang dengan naik angkot GL sekitar pukul 15.00. Saat itu ia bersamaan dengan jadwal anak-anak pulang sekolah.
Saat menaiki angkot, ia melihat pria tersebut sudah berada di dalam angkot. Di dalam angkot sendiri banyak penumpang perempuan.
Kemudian, saat berada di kawasan Comboran, pria itu tiba-tiba mengeluarkan alat kelaminnya dan memainkannya di depan perekam.
"aku pura-pura gak lihat itu dan aku emosi akhirnya aku berniat ngevideo bapak itu. Mungkin dia tahu bapak itu aku video langsung dimasukin kelaminnya," seperti dikutip dalam keterangan.
Baca Juga: Sepak Terjang Julianto Eka Putra, Divonis 12 Tahun Bui Terkait Kasus Kekerasan Seksual Sekolah SPI
Saat selesai merekam, pelaku justru melihat perekam dari atas ke bawah. Perekam pun merasa takut hingga gemetar. Ia pun akhirnya memutuskan untuk segera turun dari angkot.
Unggahan tersebut pun ramai komentar dari warganet. Tak sedikit yang merasa geram dengan aksi pria tersebut.
"wow dari jaman dulu kuliah sampai sekarang beranak pinak masih musim ya orang-orang PK kayak gini," ujar dila***
"ini eksibisionisme mba, sasarannya memang biasa anak sekolah. Dulu waktu SMP pernah ada teman yang jadi korban. Dia biasanya standby dekat sekolah, pas pagi. Karena kalau pagi masih sepi," kata mina***
"astaga kelakuan bapaknya siapa sih rek," komen alail***
"tendang aja, gak usah sopan-sopan sama orang yang gak bisa sopan mba," ujar fitri***
Berita Terkait
-
Sepak Terjang Julianto Eka Putra, Divonis 12 Tahun Bui Terkait Kasus Kekerasan Seksual Sekolah SPI
-
Duhh! Mahasiswa Kedokteran UB Malang Asal Gresik Ditemukan Gantung Diri di Kusen Kamar
-
Menag Yaqut Cholil Qoumas Bicara Soal Kasus Pelecehan Seksual di Pesantren
-
Dokter di Malang Tewas Gantung Diri, Motifnya Diduga Masalah Percintaan
-
Berencana Pensiun di Kota Malang? Ini 5 Keuntungan yang Bisa Kamu Dapatkan!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Nikmati Kemudahan Beli Tiket Konser Bryan Adams 2026 Lewat BRImo, BRI Suguhkan Layanan Menarik
-
DANA Kaget: Booster Belanja Awal Bulanmu! Klaim Sekarang, Langsung Cair
-
Kinerja Kinclong, BRI Bakal Buyback Rp 3 Triliun Saham
-
QRIS BRI Permudah Transaksi di Pameran Tanaman Hias Internasional
-
DANA Kaget Spesial Malam Minggu: Rebutan Saldo Buat Ngopi Asyik Bareng Teman