SuaraMalang.id - Farel Prayoga, bocah 12 tahun yang viral usai menyanyi di Istana Merdeka Jakarta, akhirnya kembali ke kampung halamannya di Banyuwangi, Jawa Timur, Jumat (19/8/2022).
Persiapan penyambutan pun dilakukan baik dari Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, Pemerintah Desa (Pemdes) Kepundungan hingga sekolah Farel di SD Negeri 2 Kepundungan.
Saat tiba di sekolah, guru maupun teman-teman Farel sudah mempersiapkan penyambutan yang meriah. Bahkan Farel langsung diminta bernyanyi untuk menghibur para tamu.
Momen tersebut terekam dalam video yang diambil oleh salah satu tamu yang hadir. Video itu kemudian diunggah oleh akun instagram @srono24jam.
Dalam video tampak Farel mengenakan pakaian khas Banyuwangi tengah berada di atas panggung. Ia terdengar menyanyikan sebuah lagu dangdut berjudul 'Kelangan'.
Beberapa guru pun tampak berjoget di sampingnya.
Bahkan, ada dua orang perempuan yang diduga adalah guru Farel menyawer dirinya. Seorang guru mengenakan hijab tampak membawa uang pecahan Rp 100 ribuan. Ia kemudian memberikan uang tersebut satu per satu kepada Farel sambil terus bejoget.
Farel sesekali tampak minum karena lelah bernyanyi. Bahkan ia mengaku tidak kuat menyanyikan lagu karena nadanya terlalu tinggi.
Unggahan tersebut pun mendapat beragam komentar dari warganet.
Baca Juga: Farel Berhak Dapat Royalti atas Penampilannya, Apa Itu Hak Cipta?
"boleh nyanyi, tapi tetap sekolah ya farel, sesuai pesan Pak Jokowi," ujar sylvi***
"bangga sama kamu dek farel," kata rizky***
"rejeki datang tidak disangka-sangka," komen yanto***
"terus belajar ya nak farel salam sukses selalu," kata eny***
"ikut bangga sebagai bagian dari masyarakat banyuwangi, semoga kedepannya farel tambah sukse, cita-citanya cepat tercapai, jangan lupa sholat. Tetap membumi, jangan jumawa," komen ahaid***
"jadi rebutan sekarang farel. Pesannya cuma satu jangan lupa sama asalnya dan jangan sombong sudah terkenal, tetap rendah hati," kata joko***
Berita Terkait
-
Cerita Winda Utami, Juru Bahasa Isyarat Viral yang 'Terjemahkan' Ojo Dibandingke
-
Cerita Farel Prayoga Saat Tahu Diundang ke Istana Negara, Ngaku Capek Tapi Senang
-
Jangan Asal Comot Video Farel Prayoga Nyanyi di Istana, Mesti Bayar!
-
Farel Berhak Dapat Royalti atas Penampilannya, Apa Itu Hak Cipta?
-
Diundang Erick Thohir dan Ajak Nyanyi 'Ojo Dibandingke', Publik Salfok Sikap Farel Prayoga : Wong Jowo Tenan
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
CEK FAKTA: Dito Ariotedjo Sebut Jokowi Terima Rp 2 Triliun dari Gus Yaqut, Benarkah?
-
BRI Ungkap Prospek Fintech Indonesia di Hadapan Investor Global
-
Peran Strategis UMKM Disorot Dirut BRI dalam Forum Keuangan Global WEF Davos
-
CEK FAKTA: China Resmi Tutup Pintu Wisatawan Israel, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Purbaya Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako, Benarkah?