SuaraMalang.id - Bus yang mengangkut rombongan 28 siswa dan dua guru dari Madrasah Sanawiah Annur Sawahan, Turen kecelakaan dan terperosok ke jurang di Desa Plandi, Wonosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (13/78/2022).
Kapolsek Wonosari Polres Malang Iptu Anwari Sidiq mengatakan bahwa bus tersebut terperosok ke jurang setinggi kurang lebih 3 meter.
"Ada 31 orang pada bus tersebut, terdiri atas 28 siswa, dua orang guru, dan pengemudi," kata Sidiq.
Akibat kejadian tersebut, kata Sidiq, ada dua orang siswa yang harus mendapatkan perawatan dari fasilitas kesehatan terdekat. Seorang siswa bernama Karomatun Nisa terkilir di bagian pinggang dan mendapatkan perawatan di Puskesmas Ngajum.
Baca Juga: Arema FC Taklukkan Bali United 2-1
Satu siswa lain, lanjut dia, bernama Billy mengalami luka lecet akibat terkena pecahan kaca. Sementara itu, puluhan siswa dan penumpang lainnya dilaporkan selamat dalam kejadian tersebut.
"Penumpang lainnya selamat," kata Sidiq.
Diduga terperosoknya bus yang bawa rombongan siswa tersebut akibat pengemudi bus tidak mampu kuasai kemudi pada saat jalan tanjak dan berbelok. Saat itu bus tidak mampu menanjak dan berjalan mundur.
"Pada saat menginjak gas, bukannya menanjak, melainkan justru mundur. Kebetulan selain jalan yang curam, kondisi juga licin akibat hujan," ujarnya.
Akibat tidak mampu menanjak tersebut, bus akhirnya mundur dan terguling ke tebing yang dekat dengan perkebunan warga.
Baca Juga: Bus Angkut 28 Pelajar dan 2 Guru Terguling di Wonosari Malang
Rencana evakuasi bus tersebut, kata dia, akan dilakukan Minggu (14/8/2022) dengan alat berat.
Berita Terkait
-
Tak Hanya Ambulans, Bus Transjakarta Kena Tilang Elektronik di Jalur Busway, Begini Kata Polisi
-
Drama di Hari Bahagia: Bus Pengantin Terperosok, Mempelai Wanita Histeris di Jalan
-
BMW Terbang di Jalan Tol Jadi Perhatian Internasional, Indonesia Mendunia
-
Gilang Gombloh Cerita Detik-Detik Ditabrak Truk di Cikarang
-
Gilang Gombloh Kecelakaan Motor di Cikarang, Melibatkan Truk Besar
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan