SuaraMalang.id - Pria berinisial M (45) menganiaya ibunya sendiri, saidima (65) dengan sadis. Peristiwa itu terjadi di rumah korban, Dusun Pasaralas, Desa Garahan, Kecamatan Silo, Kabupaten Jember, pada Sabtu (13/8/2022) petang.
Kronologisnya, berawal saat putri korban, Khotimatus Ningsih (30) sedang mencuci piring di dapur. Ibundanya sedang terbaring di tempat tidur karena sakit.
Usai mencuci piring, Khotimatus ke kamar untuk melihat sang ibu. Betapa terkejutnya dia saat melihat kakaknya, M sedang mendekap Saidima.
“Saksi melihat kaki ibunya kejang-kejang,” kata Kepala Kepolisian Sektor Sempolan Ajun Komisaris Suhartanto, mengutip dari Beritajatim.com, Minggu (14/8/2022).
Baca Juga: Video Viral Anak Bunuh Ibu Kandungnya yang Sedang Tidur, Setelahnya Dipeluk Erat
Ketakutan, Khotimatus memanggil Lukman Hadi, suaminya. Kebetulan rumah mereka bersebelahan dengan rumah Saidima. Melihat ada yang tidak beres, Lukman Hadi segera bertindak. Dia menarik M menjauhi Saidima. Saat itulah dia melihat leher Saidimah mengucurkan darah.
Lukman segera melaporkan peristiwa ini ke polisi. Kemudian, Saidima segera dilarikan ke Rumah Sakit Daerah dr. Soebandi, Jember.
Polisi masih menyelidiki peristiwa ini dan meminta keterangan saksi-saksi. Mereka menyita barang bukti berupa sebilah pisau, bantal penuh darah, dan pakaian pelaku.
“Kami belum tahu motifnya. Yang jelas pelaku dan korban ini tinggal satu rumah,” kata Suhartanto.
Berita Terkait
-
Ulasan Film 'Bila Esok Ibu Tiada', Ada Rahasia di Balik Senyum Ibu
-
Berkaca dari Agus Salim, Ini Cara Tiko Anak Ibu Eny Pakai Uang Donasi dengan Amanah
-
Profil Ibu Natasha Wilona: Bertahun-tahun Jadi Single Parent, Kini Eks Suami Muncul
-
Mulas Saat Hamil? Bisa Jadi Ini Beragam Penyebabnya
-
Novel Dompet Ayah Sepatu Ibu, Kisah Asrul dan Zenna dalam Meraih Impian
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
Respons Kris Dayanti Setelah Tahu Hasil Hitung Cepat Pilwali Kota Batu
-
Malang Selatan Diterjang Banjir, Puluhan Rumah Terendam
-
Hasil Hitung Cepat Pilkada 2024 di Malang Raya
-
Gumelar Beri Instruksi Penting untuk Pendukungnya: Kawal Perolehan Suara
-
Momen Bahasa Isyarat Antara CS BRI dengan Nasabah Penyandang Disabilitas Dapat Aplaus Publik