SuaraMalang.id - Arema FC terus menyempurnakan strategi untuk meraih kemenangan pada setiap pertandingan Liga 1 musim 2022-2023, termasuk dengan memaksimalkan eksekusi bola mati atau set pieces.
Khusus pertandingan pekan ketiga melawan PSS Sleman di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jumat (5/8/2022) nanti, Arema FC akan memaksimalkan taktik bola mati tersebut.
Ada tiga pemain yang acap kali jadi eksekutor bola mati, yakni M Rafli, Rizky Dwi dan Bagas Adi Nugroho. Namun, akibat akumulasi kartu, Rizky Dwi dipastikan absen saat melawan Elang Jawa, petang nanti.
Praktis andalan Singo Edan menyisahkan M Rafli dan Bagas Adi.
Baca Juga: Persija Jakarta Pincang saat Hadapi PSM Makassar, Staf Pelatih hingga Pemain Alami Sakit
M Rafli mengungkapkan, bahwa dirinya selalu berlatih mengeksekusi bola mati saat sesi latihan tim berlangsung. Menurutnya, sejumlah pemain juga melakukan hal sama sesuai tugasnya masing-masing.
“Memang saya ada latihan sendiri bola mati saat latihan. Kita dikasih khusus oleh pelatih, yang penendang bola mati, yang penendang pinalti ada sendiri,” ujar M Rafli mengutip dari Beritajatim.com jejaring Suara.com.
M Rafli menyebut bahwa kondisi skuat Singo Edan sedang dalam komdksi bagus untuk meraih kemenangan atas Elang Jawa. Dia optimis mampu meraih tiga poin. Selain persiapan yang bagus, dukungan langsung Aremania menjadi motivasi pemain untuk meraih 3 poin.
“Kondisi pemain sangat bagus, siap semua jadi lebih percaya diri pasca menang lawan PSIS. Jadi kami sangat optimis melawan Sleman apalagi main di kandang apalagi banyak dukungan Aremania jadi harus kita beri hasil yang terbaik untuk Aremania,” tandas M Rafli.
Baca Juga: Tandang ke Markas Bhayangkara FC, Persebaya Boyong 22 Pemain dengan Misi Curi Poin
Berita Terkait
-
Bhayangkara FC Lakukan Evaluasi Besar Jelang Hadapi Persebaya Surabaya
-
Pekan Ketiga Liga 1 Musim 2022- 2023, Ada PSM Makassar vs Persija Jakarta Sore Nanti, Ini Jadwalnya
-
RD Puas RANS Nusantara FC Repotkan Bali United meski Akhirnya Kalah
-
Persija Jakarta Pincang saat Hadapi PSM Makassar, Staf Pelatih hingga Pemain Alami Sakit
-
Tandang ke Markas Bhayangkara FC, Persebaya Boyong 22 Pemain dengan Misi Curi Poin
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
- Beathor Suryadi Dipecat usai Bongkar Ijazah Jokowi? Rocky Gerung: Dia Gak Ada Takutnya!
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Hasil RUPS LIB: Liga 1 Super League, Liga 2 Jadi Championship
-
5 Rekomendasi HP Murah Memori 256 GB Harga di Bawah 2 Juta, Terbaik Juli 2025
-
Timnas Putri Indonesia Gagal, Media Asing: PSSI Cuma Pakai Strategi Instan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
Terkini
-
Layanan AgenBRILink dari BRI Kini Makin Lengkap dan Aman
-
Camilan Premium Casa Grata Sukses Tembus Pasar Dunia Lewat Pembinaan BRI
-
BRI Salurkan KUR Rp69,8 Triliun ke 8,3 Juta Debitur, UMKM Semakin Produktif
-
BRI Perkuat Komitmen Salurkan FLPP demi Hunian Terjangkau bagi Rakyat
-
5 Rekomendasi Tempat Liburan Hits di Malang untuk Anak Muda, Wajib Dikunjungi!