Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Kamis, 04 Agustus 2022 | 21:57 WIB
Pemain PSS Sleman, Ze Valente. [ANTARA FOTO/M Agung Rajasa]

SuaraMalang.id - Arema FC akan menjamu PSS Sleman pekan ketiga Liga 1 2022 pada Jumat (5/8/2022) di Stadion Kanjuruhan, Malang. Berambisi juara, Singo Edan menargetkan poin penuh dari Super Elang Jawa.

“Besok target kami adalah bermain bagus dan meraih kemenangan,” kata Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida mengutip Beritajatim.com, Kamis, (4/8/2022).

Juru taktik asal Portugal itu melanjutkan, pihaknya tak memungkiri jika PSS Sleman memiliki materi pemain yang berkualitas.

“PSS adalah tim komplet dengan kualitas bagus. Kami sudah menyiapkan semuanya untuk bisa bermain bagus untuk dapat tiga poin,” imbuhnya.

Baca Juga: Tri Fajar Jadi Korban Meninggal Ricuh Suporter, Sang Ayah: Anak Saya Dikejar Sama yang Brutal

Kendati demikian, lanjut Eduardo, tak ada instruksi khusus untuk memperketat pemain kunci PSS, Ze Valente. Namun, Ia menginstruksikan agar skuadnya bermain normal dengan mewaspadai semua pemain PSS.

“PSS adalah tim bagus dengan pemain berkualitas. Termasuk juga Ze Valente dari Portugal dia pemain bagus. Tetapi menurut saya gelandang terbaik adalah milik Arema FC. Jadi menurut saya adalah Jayus dan lainnya adalah gelandang terbaik bagi saya,” kata Eduardo.

“Ze Valente mungkin pemain bagus. Tetapi kami tidak melihat PSS Sleman hanya seorang Ze Valente saja. Kami akan tetap memainkan sepak bola dengan cara kami dan memenangkan pertandingan,” tandasnya.

Load More