SuaraMalang.id - Negara-negara Amerika Latin, yakni Argentina, Chile, Uruguay, dan Paraguay mengajukan pencalonan sebagai tuan rumah bersama Piala Dunia 2030.
"Ini adalah mimpi sebuah benua," kata Presiden Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (CONMEBOL) Alejandro Dominguez seperti dilansir oleh Reuters, Rabu (3/8/2022).
Apabila pencalonan itu sukses, maka itu akan menjadi kali pertama Piala Dunia kembali diselenggarakan di Uruguay tepat satu abad setelah edisi perdana pada 1930.
"Tentu masih akan ada Piala Dunia berikutnya, tapi ajang itu hanya berusia 100 tahun satu kali saja, dan turnamen itu perlu pulang ke rumah," kata Dominguez dalam sebuah acara di Stadion Centenario Montevideo, di mana tuan rumah Uruguay mengalahkan Argentina untuk jadi juara Piala Dunia pertama.
Dominguez meyakini ada "lebih dari cukup" alasan bagi FIFA untuk menerima pencalonan tuan rumah bersama keempat negara.
Setelah Uruguay pada 1930, Argentina dan Chile juga sudah pernah menjadi tuan rumah Piala Dunia, masing-masing pada 1978 dan 1962.
"Ini agar Piala Dunia kembali diselenggarakan lagi di tempat ia bermula 100 tahun kemudian," kata Presiden Asosiasi Sepak Bola Uruguay (UFA) Ignacio Alonso.
Piala Dunia 2030 digelar empat tahun setelah edisi 2026 yang diselenggarakan di Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat.
Saat ini dalam pencalonan tuan rumah Piala Dunia 2030 keempat negara Amerika Latin itu punya pesaing berat dalam Spanyol dan Portugal yang juga sudah resmi mengajukan tuan rumah bersama pada bulan lalu. [Antara]
Baca Juga: Thailand Adakan Turnamen Mini di FIFA Matchday September, Ada Malaysia Serta Negara Amerika Latin
Berita Terkait
-
Thailand Adakan Turnamen Mini di FIFA Matchday September, Ada Malaysia Serta Negara Amerika Latin
-
Membandingkan Pasar Kripto di Amerika Latin dan Indonesia
-
5 Fakta Negara Uruguay, Negara Ini Punya Lagu Kebangsaan Terpanjang di Dunia
-
4 Fakta Suriname, Negara Terkecil di Amerika Selatan
-
Punya Gedung Tertinggi di Amerika Selatan, Ini 10 Fakta Singkat Chile!
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
CEK FAKTA: Dito Ariotedjo Sebut Jokowi Terima Rp 2 Triliun dari Gus Yaqut, Benarkah?
-
BRI Ungkap Prospek Fintech Indonesia di Hadapan Investor Global
-
Peran Strategis UMKM Disorot Dirut BRI dalam Forum Keuangan Global WEF Davos
-
CEK FAKTA: China Resmi Tutup Pintu Wisatawan Israel, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Purbaya Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako, Benarkah?