SuaraMalang.id - Ketua Dewan Pakar PAN Dradjad Wibowo menangkis tudingan bahwa Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan atau Zulhas menggunakan program pemerintah untuk mengampanyekan putrinya.
"Bang Zul hadir sebagai Ketum PAN, bukan sebagai Mendag. Acara diadakan di akhir pekan, bukan hari kerja. Mendag memang terbiasa bekerja di luar jam kerja. Namun, jika sesekali memakai akhir pekan untuk keluarga atau PAN, masa tidak boleh," katanya.
Dradjad menjelaskan bahwa kehadiran Zulhas pada kegiatan tersebut merupakan rangkaian giat "PANsar Murah" yang dibiayai pengurus dan kader PAN sendiri. Kegiatan berbagi dengan rakyat sering dilakukan oleh para kader PAN.
Kegiatan berbagi tersebut, lanjut dia, salah satunya dilakukan anggota DPR dari PAN Eko Patrio yang mengadakan PANsar Murah di enam tempat di DKI Jakarta pada bulan April lalu.
"Sembako dengan harga Rp150 ribu dijual hanya Rp30 ribu. Subsidinya Rp120 ribu," kata dia.
Ia memastikan pernyataan Zulkifli Hasan adalah sebagai Ketum PAN, bukan sebagai Mendag. Ketum parpol, kata dia, tentu boleh meminta dukungan rakyat.
"Jika dikomentari terkait dengan pelanggaran pemilu, masa kampanye 'kan belum dimulai, apakah politisi tidak boleh silaturahmi dengan konstituen," ucapnya.
Dengan demikian, Dradjad berharap masyarakat tidak termakan isu pelintiran soal Mendag Zulhas menggunakan program pemerintah agar rakyat memilih putrinya.
"Mendag memakai program pemerintah agar rakyat memilih putrinya. Isu ini dimunculkan karena pemain impor pangan dan oknum backing-nya mulai gerah," kata Dradjad.
Baca Juga: Pengamat Sebut Zulhas Manfaatkan Jabatan Sebagai Mendag untuk Kepentingan Politik Praktis
Sementara itu, mantan Sekretaris Kementerian BUMN Muhammad Said Didu menilai tidak adil teguran hanya untuk Mendag Zulhas.
Pasalnya, menurut dia, selain Zulhas, ada juga menteri yang melakukan kampanye untuk diri sendiri dan keluarganya. Hal itu disampaikan Said Didu dalam akun Twitter pribadinya pada hari ini.
Diketahui bahwa kegiatan bagi-bagi minyak goreng murah juga sempat dilakukan Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) pada bulan Maret 2022.
Bahkan, PDI Perjuangan kala itu melakukan pembagian minyak goreng hingga 10 ton. Sementara itu, PSI juga telah menggelar operasi pasar murah kala itu di tengah kelangkaan minyak goreng yang terjadi.
Selain kedua parpol tersebut, Partai Demokrat melalui Waketumnya Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas menjadi sorotan lantaran menyalurkan 16.000 minyak goreng dengan harga murah saat ramai dan marak kabar penimbunan.
Tidak hanya PDI Perjuangan, PSI, dan Demokrat, sejumlah partai, seperti Golkar di daerah, juga sempat melakukan kegiatan pasar murah dan membagi-bagikan serta menyalurkan minyak goreng dengan harga murah.
Begitu pula PKS, sebanyak 9.000 liter minyak goreng curah dijual sesuai dengan harga eceran tertinggi (HET) dalam operasi pasarnya. Operasi pasar itu untuk meringankan beban masyarakat sekaligus intervensi pasar seiring dengan masih tingginya harga minyak goreng.[Antara]
Berita Terkait
-
Mendag Ancam Distributor Minyak Goreng MinyaKita yang Jual di Atas HET
-
Zumi Zola dan Putri Zulhas Temui Ustaz Adi Hidayat, Minta Nasihat Jelang Pernikahan?
-
Apa Pekerjaan Zumi Zola Sekarang? Dikabarkan Segera Menikah dengan Putri Zulhas
-
Profil Sherrin Tharia, Mantan Istri Zumi Zola Dukung Hubungannya dengan Putri Zulhas
-
Adu Pesona Sherrin Tharia dan Putri Zulhas: Mantan Vs Calon Istri Zumi Zola
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!
-
Sekjen RMI Nahdlatul Ulama Kota Batu Soroti Sikap Gumelar-Rudi Saat Debat Terakhir
-
Apple Watch SE untuk iPhone Berapa? Panduan Lengkap dan Tempat Membelinya!
-
Viral! Akibat Parkir Sembarangan, Mobil di Malang Digantungi Sampah oleh Warga
-
Getok Tarif Masuk Pantai Selok Rp70 Ribu, 2 Pria di Malang Terancam Penjara