Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Minggu, 03 Juli 2022 | 12:54 WIB
Aksi Evan Dimas saat Arema FC melawan Barito Putera di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (2/7/2022). [Foto: Tria Adha/TIMES Indonesia]

SuaraMalang.id - Eduardo Almeida akan membenahi Arema FC lebih baik lagi untuk menghadapi babak semifinal Piala Presiden 2022.

Tim Singo Edan melaju ke tahapan selanjutnya usai mengalahkan Barito Putera lewat adu penalti di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu (2/7/2022) malam.

“Yang pasti kita fokus pada tim kita dan memberikan terbaik saat semifinal. Kedua tim sama- sama bagus bahkan kemungkinan 50:50 peluangnya siapa yang lolos semifinal,” ujarnya mengutip dari Timesindonesia.co.id jejaring Suara.com, Minggu (3/7/2022).

Juru taktik asal Portugal mengapresiasi perjuangan para pemain Arema FC meski gagal mencetak gol selama 90 menit wakti normal. 

Baca Juga: Arema FC Tak Pilih Lawan di Semifinal Piala Presiden 2022

“Kami menciptakan banyak peluang namun tak ada gol seperti yang kita inginkan. Saat adu penalti kami efisien dan mampu lolos ke semifinal,” ujar Almeida.

Seperti diketahui Arema FC menang adu penalti saat melawan Barito Putera. Dari enam penendang, Arema sukses pada lima eksekutor. Sementara Barito Putera gagal pada dua penendang. 

Load More