SuaraMalang.id - Tim sepak bola Kota Malang kembali jadi perbincangan publik. Ini menyusul viral video kericuhan pemain pada laga Porprov VII Jatim di Stadion Notohadinegoro, Jember, Jawa Timur, Senin (20/6/2022).
Sebelumnya, kontingen sepak bola Kota Malang melawan Kabupaten Jember pada laga pembuka juga sempat diwarnai kericuhan. Bahkan wasit mengelurkan tiga kartu merah.
Kekinian, kericuhan hingga baku hantam kembali terjadi saat tim Kota Malang bertemu Kabupaten Jombang. Video yang memperlihatkan detik-detik baku hantam tersebut diunggah oleh akun instagram @info_jombang.
Kejadian bermula dari pelanggaran yang dilakukan oleh pemain nomor punggung 16 Kota Malang yang diduga mendorong pemain Kabupaten Jombang bernomor punggung 11.
Tak terima, pemain Jombang tersebut pun mendorong pemain Kota Malang hingga terjadi aksi baku hantam.
Pemain bernomor punggung 16 juga tampak memukul pemain yang lain sambil berlari.
Bahkan, pemain inti dan pemain cadangan juga turut turun ke tengah lapangan. Suasana pun menjadi ricuh.
Aksi baku hantam tersebut terjadi di menit ke 81 babak kedua.
Pertikaian tersebut akhirnya berhasil dibubarkan oleh petugas dan juga offisial yang turun ke lapangan.
Baca Juga: Wisatawan Asal Malang Hilang di Jalur Gunung Bromo
Akibat dari peristiwa tersebut, tim Kabupaten Jombang mendapat kartu kuning dari wasit. Sementara Kota Malang mendapat kartu merah.
Unggahan tersebut pun mengundang beragam respon dari warganet.
"ga rugi latihan baku hantam ya le," ujar falat***
"masih hari pertama udah berkelahi," kata aniit***
"saya cinta liga Indonesia dengan segala keburukannya," ujar iam***
"lah ini olahraga atau tawuran?," tanya yenny***
Berita Terkait
-
Profil 3 Pemain Naturalisasi yang Didatangkan Buat Timnas Demi Hadapi Piala Dunia U-20
-
5 Stadion Sepak Bola Terbesar di Indonesia dengan Kapasitas Penonton Terbanyak
-
5 Tragedi Berdarah Suporter Sepak Bola Indonesia, Terbaru Insiden Bobotoh Meninggal
-
Emak-emak Potong Sepatu Bola Pakai Parang, Netizen Ini Beri Komentar Kocak, Sarankan Cari Emak Lagi
-
3 Keuntungan Indonesia Andai Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah
-
Kronologi Yai Mim Jadi Tersangka Pornografi, Ini Penjelasan Polresta Malang Kota
-
Cara Dinkes Kota Malang Antisipasi Superflu H3N2, Jangan Tunda-tunda Keluhan Kesehatan!
-
Laka Lantas Kota Malang Renggut 12 Nyawa Selama 2025, 245 Orang Luka-luka
-
Kota Malang Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Nataru 2026, Begini Skema Dishub