SuaraMalang.id - Seorang perempuan bernama Elida Mikahe Putri (26), perempuan warga Jalan Raya Ploso Desa Losari Kecamatan Ploso Kabupaten Jombang Jawa Timur dibekuk polisi lantaran menculik bayi.
Elida menculik bayi umur 4 bulan bernama Zakia Jihan Kamelia di panti asuhan Al Hasan Desa Watugaluh Kecamatan Diwek, Minggu (12/6/2022). Ia menculik bayi itu menggunakan mobil Calya warna putih L 1318 MB.
“Saat ini yang bersangkutan sedang menjalani pemeriksaan. Bayi dalam keadaan selamat,” kata Kapolres Jombang AKBP Moh Nurhidayat, dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Minggu (12/6/2022).
Nurhidayat menjelaskan, Sabtu (11/6/2022) sekitar pukul 16.00 WIB,Panti Asuhan Al Hasan didatangi seorang perempuan mengendarai mobil warna putih.
Kepada penanggungjawab panti asuhan, Shohihah Izah (46), wanita misterius ini mengaku ingin bermain dengan anak-anak panti.
Shohihah tidak curiga. Wanita yang belakangan diketahui bernama Elida ini pun bermain dengan anak panti asuhan. Sejurus kemudian, pengasuh panti asuhan berpamitan untuk salat asar.
Nah, saat itulah Elida beraksi. Dia menggendong bayi di panti asuhan itu. Kemudian memasukkannya ke dalam mobil.
Elida kemudian tancap gas meninggalkan lokasi. Tentu saja, usai salat asar, Shohihan bingung. Karena tamu misterius di panti asuhan tersebut menghilang.
Bersamaan dengan itu, bayi bernama Zakia juga tidak ada di tempatnya. Shohihah sudah menanyakan kepada pengurus lain, namun semuanya tidak tahu.
Baca Juga: Balita di Jombang Diberi Obat Expired oleh Petugas Puskesmas Bandar Kedungmulyo
Hingga akhirnya peristiwa itu dilaporkan ke Polres Jombang. Korps berseragan coklat yang mendapat laporan itu langsung menindaklanjuti dengan melakukan pengejaran.
“Pelaku berhasil kita tangkap pasa Sabtu malam. Dia masih berada di wilayah Jombang,” ujar Kapolres.
Atas perbuatannya, pelaku dijerat pasal 76f Jo pasal 83 UURI No. 35 Th. 2014 tentang perubahan atas UU No. 23 Th. 2002 tentang perlindungan anak.
“Pelaku diduga melakukan penculikan. Soal motif, kami masih melakukan pemeriksaan,” katanya menegaskan.
Berita Terkait
-
Balita di Jombang Diberi Obat Expired oleh Petugas Puskesmas Bandar Kedungmulyo
-
Warga Desa Gumukan Jombang Demo Memprotes Dugaan Pemotongan BLT
-
Suasana Haru Iringi Pelepasan Jamaah Calon Haji kabupaten Jombang
-
Heboh Ular Piton Melilit Motor Warga di Jombang
-
Kunjungi Pesantren Darul Ulum Jombang, Wapres Ma'ruf: Santri Bisa Jadi Gubernur hingga Presiden
Terpopuler
- Ayah Brandon Scheunemann: Saya Rela Dipenjara asal Indonesia ke Piala Dunia
- Di Luar Prediksi! 2 Pemain Timnas Indonesia Susul Jay Idzes di Liga Italia
- Berbalik 180 Derajat, Mantan Rektor UGM Sofian Effendi Cabut Pernyataan Soal Ijazah Jokowi
- Erika Carlina Bikin Geger, Akui Hamil 9 Bulan di Luar Nikah: Ini Kesalahan Terbesarku
- Tak Perlu Naturalisasi, 4 Pemain Keturunan Jebolan Akademi Top Eropa Bisa Langsung Bela Timnas
Pilihan
-
Profil dan Agama Erika Carlina, Seleb Dijuluki Ratu Pesta yang Ngaku Hamil di Luar Nikah
-
Hasil Timnas Indonesia U-23 vs Filipina: Lemparan Robi Darwis Bawa Garuda Muda Unggul 1-0 di Babak I
-
Jens Raven Cadangan! Ini Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Filipina
-
Kebijakan Kuota Ugal-ugalan Pemain Asing Dinilai Hambat Transformasi Sepak Bola Indonesia
-
Kaesang Pangarep Bisa Kalah di Pemilu Raya PSI, Jokowi Ucap Pesan Ini
Terkini
-
Petani Terancam Bangkrut! Pupuk Palsu Rugikan Negara Triliunan Rupiah, Begini Kata Wamentan
-
Danantara: BRILiaN Way Jadi Kunci Transformasi Culture BRI Menuju Bank Terkemuka Asia Tenggara
-
BRI dan Liga Kompas Lepas Tim LKG BRI Indonesia ke Gothia Cup 2025 di Swedia
-
Dirut: BRI Miliki Fondasi untuk Menjadi Bank Terkuat di Indonesia, bahkan di Asia Tenggara
-
5 Khodam Paling Sakti di Nusantara: Warisan Leluhur Hingga Pendamping Sejak Lahir!