SuaraMalang.id - Jasad Kahn Mumtadz atau Eril ditemukan seorang wanita yang berprofesi sebagai guru sekolah dasar di Swiss, bernama Geraldine Beldi.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menuturkan jasad anak sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, ditemukan oleh seorang guru saat berjalan pagi menuju tempat mengajarnya.
"Ia langsung menelepon polisi dan akhirnya jenazah Eril bisa ditemukan dan diselamatkan degan baik," tulis Ridwan Kamil dalam postingan di Instagram @ridwankamil, seperti diberitakan Antara, Sabtu (11/6/2022).
Ridwan Kamil sempat berbincang setelah Geraldine mengajar di kelasnya.
"Kami Warga Kota Bern tahu semua tentang berita Eril, dan saya pun punya dua anak. Jadi saya tiap jalan kaki selalu melihat ke arah sungai Aare dan ternyata saya yang menemukannya, turut berdukacita ya pak," kata Geraldine.
"Ibu Geraldine kalau ingin berlibur ke Indonesia tolong kabari saya ya, nanti semua saya yang urus sebagai rasa terimakasih kami," balas Emil.
Dalam kata penutup postingan Instagram tersebut, Emil mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Geraldine.
"Eril ke sini niatnya mau belajar, akhirnya takdirnya ditemukan oleh seorang guru pengajar yang baik hati dan sederhana, Danke Mrs. Geraldine Beldi, Haturnuhun. Terimakasih," katanya.
Seperti diketahui, jenazah Eril ditemukan pada Kamis (9/6) di Bendungan Engehalde setelah hilang di Sungai Aare ketika sedang berenang pada Kamis (26/5). (Antara)
Baca Juga: Proses Kepulangan Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz Akan Dikawal Polri
Berita Terkait
-
Netizen Salah Sebut Kota Wanita Penemu Jenazah Eril, Reaksi Ridwan Kamil Bikin Ngakak
-
Unggahan Design Makam Eril yang Dibuat Ridwan Kamil Bikin Netizen Mewek, Berada Disamping Masjid dan Sungai yang Indah
-
Mengenal Daun Eucalyptus dan Manfaatnya, Wanginya Disebut Ridwan Kamil Keluar dari Jasad Eril
-
Ridwan Kamil Siapkan Makam untuk Eril, Didesign Sendiri dan Berada di Samping Masjid
-
Proses Kepulangan Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz Akan Dikawal Polri
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Mobil Bekas 60 Jutaan Muat Banyak Keluarga, Bandel dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- Jangan Lewatkan Keseruan JCO Run 2025, Lari Sehat sambil Dapat Promo Spesial BRI
- 21 Kode Redeem FF Hari Ini 23 Juli 2025, Kesempatan Klaim Bundle Player Squid Game
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
Pilihan
-
5 Curhatan Jokowi di Depan Alumni UGM: Serangan Tak Cuma Ijazah, Merembet Sampai KKN Fiktif
-
Sisi Lain Muhammad Ardiansyah: Tangguh di Bawah Mistar, Bucin ke Pacar
-
Cerita Tante Brandon Scheunemann Blusukan ke Pelosok Papua demi Sepak Bola Putri
-
Asal Usul Sound Horeg dan Sosok Pria Berjuluk 'Thomas Alva Edisound' di Baliknya
-
3 Rekomendasi HP Samsung Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Mau Gelar Acara? Ini Perkiraan Harga Sewa Sound Horeg di Malang dan Faktor Penentunya
-
Transformasi Digital BRI: Kartu Kredit Bisa Diajukan Online, Berikan Solusi Keuangan Adaptif
-
Setelah Ikut Pelatihan BRI, Usaha UMKM Kuliner Kurma Ini Makin Melejit
-
Surat Kepala Desa Minta Warga Hindari "Sound Horeg" Dan Minta Ngungsi
-
BRI Kucurkan Dana Segar Rp83,88 Triliun untuk UMKM: Sektor Ini Jadi Prioritas!