SuaraMalang.id - Pengunjung warung kopi di Jalan Wahidin Sudirohusodo, Lamongan dikagetkan kemunculan Ular Piton, Rabu (8/6/2022). Lokasi persisnya di dekat mess Persela Lamongan.
Reptil sepanjang sekitar tiga meter itu pertama kali diketahui pengunjung warkop, Beni. Tepatnya, muncul dari saluran air di depan sebuah warung kopi milik Anis yang berada di sebelah timur mess Persela.
Sontak, Beni yang sedang menyeruput kopi dibuat kaget dengan penampakan kepala ular dari saluran pembuangan air atau got.
“Tidak tahu asalnya dari mana, tiba-tiba saja nongol kepala ular dari lubang yang ada di saluran air itu,” kata Beni mengutip dari Beritajatim.com, Rabu (8/6/2022).
Tak ingin keberadaan ular tersebut menghantui warga sekitar, akhirnya beni berinisiatif untuk menangkap ular yang belakangan diketahui memiliki panjang lebih kurang 3 meter.
Dengan dibantu teman-temannya, Beni lalu mengevakuasi ular tersebut. Ular yang berukuran sekitar sepaha orang dewasa ini pun ditarik secara perlahan dari persembunyiannya.
“Saya dibantu teman-teman berusaha menarik ular tersebut. Ternyata ukurannya lumayan besar, dengan panjang hampir 3 meter,” terang Beni.
Setelah ular berhasil ditangkap, banyak warga di kawasan setempat dan para pengguna jalan yang kemudian berduyun-duyun menuju lokasi. Mereka penasaran dengan keberadaan ular berjenis sanca kembang tersebut.
Beni mengaku tak tahu dari mana ular itu berasal, apakah ular besar yang ia temukan itu ular peliharaan atau liar. Ia juga menyebut bahwa warga sekitar lokasi tak ada yang merasa memelihara ular piton tersebut.
Berita Terkait
-
Calon Jamaah Haji Asal Lamongan Bawa Palu, Paku Lalu Cobek, Ketua PPIH: Mungkin Mau Nyambel..
-
Lagi Asyik Makan di Dekat Bendungan, Warganet Tetiba Panik Gegara Hewan Ini Numpang Lewat
-
Berkendara Sambil Bawa Ular di Leher, Pemotor Ini Buat Publik Heboh
-
Dirjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil Zudan Arif Pamer Bonsai Seharga Rp 1,5 Miliar
-
Top Sepekan: Kecelakaan Bus Sugeng Rahayu hingga Viral Rombongan Mobil Pejabat Melintasi Jalan Rusak di Lamongan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah