SuaraMalang.id - Arema FC akan melakoni laga uji coba melawan Rans Nusantara FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (7/6/2022) pukul 20.00 WIB.
Pertandingan malam nanti jadi laga uji coba Singo Edan keempat (kurang lebih), sekaligus jadi persiapan tim menatap musim baru Liga 1.
Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida mengatakan, meskipun tidak sepenuhnya mengetahui kekuatan tim asuhan Rahmad Darmawan, Ia merasa tidak khawatir. Karena, menurutnya, laga ini masih berupa ajang menguji para pemain Arema FC dan bagian dari rangkaian persiapan tim dalam menghadapi Liga 1 musim 2022-2023.
"Kami tidak melakukan persiapan khusus untuk laga ini karena uji coba ini merupakan bagian dari persiapan menghadapi laga resmi," kata dia seperti diberitakan Antara.
Baca Juga: Jelang Piala Presiden 2022, Juragan 99 Bakal Renovasi Kandang Arema FC
Berikut LINK LIVE STREAMING AREMA FC VS RANS NUSANTARA FC
Dia menambahkan, seperti laga-laga lain selama uji coba, pada pertandingan yang akan digelar di Stadion Kanjuruhan itu akan menjadi tempat mencoba seluruh pemain skuad Singo Edan.
Pemain yang akan diturunkan termasuk beberapa pemain yang baru saja mengalami cedera dan memasuki tahap pemulihan seperti Evan Dimas yang absen membela Timnas Indonesia tapi kembali berlatih dan sempat bermain pada akhir laga melawan PSIS.
"Secara bertahap kami akan coba tingkatkan kondisi fisik pemain," kata Almeida.
Sementara itu, pemain Arema FC Ilham Udin Armayn berjanji menunjukkan penampilan terbaik. "Sebagai pemain tentu kami harus memberikan yang terbaik untuk suporter. Saat ini kondisi kami cukup baik," kata dia.
Baca Juga: Arema FC vs Rans Nusantara FC: Eduardo Almeida Ngaku Buta Kekuatan Lawan
Laga uji coba melawan Rans Nusantara FC ini adalah pertandingan uji coba keempat skuad Singo Edan setelah dua laga melawan PSIS Semarang dan sekali melawan Deltras Sidoarjo.
LINK LIVE STREAMING AREMA FC VS RANS NUSANTARA FC
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
-
Arema FC dalam Momentum Positif, Pelatih Joel Cornelli Siapkan Program Baru
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
Hasil BRI Liga 1: Arema FC Menang 3-1 atas Barito Putera
-
Deretan Fakta Bomber Haus Gol Arema FC Dalberto Luan: Jebolan Serie A
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
Arema FC Diterpa Kabar Buruk Jelang Laga Melawan Persita Tangerang
-
Respons Kris Dayanti Setelah Tahu Hasil Hitung Cepat Pilwali Kota Batu
-
Malang Selatan Diterjang Banjir, Puluhan Rumah Terendam
-
Hasil Hitung Cepat Pilkada 2024 di Malang Raya
-
Gumelar Beri Instruksi Penting untuk Pendukungnya: Kawal Perolehan Suara