SuaraMalang.id - Belasan siswa sekolah dasar di South Texas meninggal akibat aksi penembakan yang dilakukan seorang pria, Selasa (24/5/2022). Kekinian, Gubernur Texas Greg Abbott mengkonfirmasi korban jiwa bertambak jadi 18 anak dan tiga dewasa.
Sang tersangka pelaku tewas dalam penembakan di Robb Elementary School di Kota Uvalde, Texas, sekitar 130 kilometer sebelah barat San Antonio.
Amerika Serikat pada 2021 mengalami 61 insiden "penembak aktif". Angka itu meningkat tajam dari tahun sebelumnya dan yang tertinggi dalam 20 tahun terakhir ini, menurut laporan FBI pekan ini.
Berikut daftar penembakan massal terbaru dihimpun dari Antara.
Baca Juga: Korban Penembakan Brutal di SD Texas Kemungkinan Bertambah, Puluhan Siswa Masih Dirawat di UGD
- BUFFALO, 14 Mei 2022 - Seorang pria kulit putih bersenjata membunuh 10 warga kulit hitam di sebuah pusat perbelanjaan dalam serangan yang bermotif rasisme. Pria tersebut dikenai dakwaan dan masih disekap di penjara tanpa kemungkinan mendapat pembebasan sementara dengan jaminan.
- NEW YORK CITY, 12 April 2022 - Dalam salah satu serangan paling parah dalam sejarah sistem transportasi New York, 23 orang terluka ketika seorang pria berusia 62 tahun mengaktifkan sebuah bom asap serta mengeluarkan tembakan di sebuah stasiun kereta bawah tanah. Tersangka pelaku ditangkap keesokan harinya.
- OXFORD, 30 November 2021 - Empat siswa tewas dan tujuh orang terluka ketika seorang remaja melancarkan tembakan di sebuah sekolah menengah atas di Oxford, Michigan.
- INDIANAPOLIS, 16 April 2021 - Seorang bekas pegawai FedEx yang sebelumnya berada dalam perawatan psikiatri menembak hingga tewas delapan orang dan melukai sejumlah lainnya di sebuah fasilitas perusahaan itu di Indiana. Pelaku kemudian bunuh diri.
- LOS ANGELES, 31 Maret 2021 - Empat orang tewas, termasuk seorang anak, dalam penembakan di sebuah gedung perkantoran di pinggiran Los Angeles. Setelah itu, seorang tersangka ditangkap.
Baca Juga: 8 Fakta Penembakan Sekolah Dasar di Texas, Momen Kelam Dalam Sejarah AS
- BOULDER, 22 Maret 2021 - Penembakan massal terjadi di sebuah supermarket di Boulder, Colorado, hingga menewaskan 10 orang, termasuk satu polisi.
Berita Terkait
-
Semua Maskapai China Stop Beli Pesawat Boeing Imbas Perang Dagang dengan AS
-
Tiga Korban Penembakan OPM Teridentifikasi, Jenazah Langsung Dikuburkan Gegara Kondisi Membusuk
-
Tarif Impor Naik? Mitsubishi Pilih Bermain 'Catur' Alih-Alih Panik
-
Gejolak Tarif Bikin Mitsubishi Enggan Kirim Mobil ke Amerika Serikat
-
Bujuk Trump! Indonesia Bakal Borong Produk Impor AS Senilai Rp306 Triliun
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
Terkini
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan