SuaraMalang.id - Aremania menyambut hangat kedatangan Panser Biru, julukan suporter PSIS Semarang di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (22/5/2022).
Terlihat ratusan Panser Biru menyanyikan yel-yel di tengah Aremania di sisi luar gate VIP Stadion Kanjuruhan.
Ada pula spanduk PSIS Semarang dibawa dengan berjalan menuju ke tribun VIP tersebut. Aremania pun terlihat beberapa mengabadikan momen tersebut dengan merekam melalui ponsel. Beberapa juga ada yang bertepuk tangan.
Perwakilan Panser Biru, Jefri menjelaskan, Aremania sambutannya cukup hangat. Panser Biru berasa seperti disambut oleh saudara sendiri.
Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Arema FC vs PSIS Semarang: Unjuk Gigi Pemain Lokal Laskar Mahesa Jenar
"Aremania cukup hangat sambutannya. Mereka welcome dengan kami. Kami dan Aremania adalah saudara. Terimakasih Aremania," ujarnya.
Jefri menjelaskan, ada 300 Panser Biru kurang lebih yang bertandang dari Semarang ke Malang. Mereka datang dengan bus.
"Kami makai bus ke sini sejak jam 07.00 pagi tadi berangkat dan barusan datang," katanya.
Dengan adanya sambutan hangat ini, Jefri berjanji akan menyambut hangat Aremania saat bertandang ke Semarang.
"Kami pastikan kami disambut baik dan hangat kami lebih hangat. Maturnuwun Aremania," kata dia.
Baca Juga: Juragan 99 Siapkan Banyak Terobosan demi Arema FC di Sepak Bola Indonesia
Sementara itu, salah satu Aremania, Andik mengatakan, siapapun suporter yang bertandang ke Stadion Kanjuruhan akan disambut hangat.
"Kami welcome dengan siapapun. Dan kami gak ada masalah," kata dia.
Pertandingan Arema FC melawan PSIS Semarang ini pun merupakan pertandingan pemanasan Arema FC sebelum Liga 1 bergulir.
Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida sebelumnya akan mengetes atau melihat kemampuan satu per satu pemainnya di pertandingan ini.
Kontributor : Bob Bimantara Leander
Berita Terkait
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Marak Dokter Cabuli Pasien Terbaru di RS Malang, Wamenkes Ogah Ampuni Pelaku: Cederai Sumpah Dokter!
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
Usai Bandung dan Garut, Giliran Dokter di Malang Diduga Lakukan Pelecehan di Rumah Sakit
-
Eduardo Almeida Dukung Peningkatan Kualitas Sepak Bola Indonesia, Mengapa?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa