SuaraMalang.id - Gadis berinisial NA (17) asal Desa Ringinkembar, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang ditemukan di Surabaya, Jawa Timur. Sebelumnya, NA dilaporkan hilang dugaan human trafficking atau perdagangan manusia.
Keberadaan NA tak diketahui dan keluarga melaporkan kejadian tersebut sejak Jumat (13/5/2022) pekan lalu. Namun, pada Kamis (19/5/2022) NA ditemukan di rumah majikannya Jalan Bratajaya, Surabaya.
Kepala Desa Ringinkembar, Subaidi menjelaskan, kejadian ini telah diselesaikan secara kekeluargaan. Keberadaan NA ternyata murni bekerja sebagai Asisten Rumah Tangga (ART).
“Lia dipekerjakan murni sebagai ART. Bukan seperti dugaan negatif yang sempat diunggah di medsos oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Itu sama sekali tidak benar,” ujar Subaidi mengutip dari Beritajatim.com, Jumat (20/5/2022).
Baca Juga: Catat, Ker..! 47 Cagar Budaya di Kota Malang Ini Sudah Ditetapkan Sebagai Warisan Sejarah
Berdasar keterangan dari NA, lanjut Subaidi, selema bekerja tidak ada kendala, bahkan cepat beradaptasi dan betah. NA bertugas merawat seorang nenek yang belakangan diketahui sebagai mertua Harman, seseorang yang mendatangi langsung rumah NA di Malang dan menawarkan pekerjaan.
Keluarga NA disinyalir termakan hoaks alias kabar bohong terkait perdagangan manusia. Subaidi meminta keluarga NA meminta maaf kepada majikan putrinya tersebut.
“Intinya kami sarankan Nasihin untuk meminta maaf kepada majikan Lia. Akhirnya, itupun sudah dilakukan, termasuk membuat pernyataan damai antara dua pihak dengan disaksikan oleh beberapa aparat kepolisian Polres Malang,” pungkas Subaidi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
-
Pemain Muda Indonsia Ingin Dilirik Simon Tahamata? Siapkan Tulang Kering Anda
-
7 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Lega Performa Ngebut
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta, Kabin Longgar Cocok buat Keluarga Besar
-
Simon Tahamata Kerja untuk PSSI, Adik Legenda Inter Langsung Bereaksi
Terkini
-
Warga Dau Malang Dihebohkan dengan Kasus Dugaan Penculikan Anak
-
6 Link DANA Kaget Malam Ini Senilai Ro 688 Ribu, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Ayo Cepat, Ada DANA Kaget Masih Utuh Jangan Sampai Lupa Klaim
-
Waspada Bahaya Tersembunyi di Balik Masifnya Proyek Vila di Lereng Pegunungan Kota Batu
-
Nongkrong Bareng Berujung Maut, Pria di Malang Tewas Ditikam Teman Sendiri