SuaraMalang.id - Biar puasa maksimal, umat Muslim selain berbuka juga menjalani sahur sebelum azan Subuh berkumandang.
Sahur yang dilakukan dini hari membuat beberapa orang kerap merasa berat untuk menjalankannya. Tak sedikit yang rela menahan ngantuk demi bisa menyantap makanan sahur.
Salah satunya seperti yang dilakukan oleh bocah perempuan ini. Meskipun mengantuk tak tertahankan, ia tetap berusaha menyantap makanan sahurnya.
Momen tersebut terekam dalam sebuah video yang diunggah oleh akun TikTok @mayanglestari.makeup.
"ibu ibu bapak bapak jangan kalah semangatnya sama anak anak kita ya," tulis keterangan dalam unggahan tersebut.
Dalam video berdurasi singkat tersebut terlihat seorang bocah perempuan yang sedang makan sahur. Ia duduk di atas bantal berwarna abu-abu.
Lucunya, bocah yang mengenakan piyama berwarna pink tersebut tampak memejamkan mata saat menyantap makanan. Diduga ia masih mengantuk dan memaksakan diri untuk tetap sahur.
Ia bahkan membuat suapan nasi yang besar dan memasukkan ke mulut. Bocah tersebut tampak mengunyah dengan mata terpejam.
Aksi bocah tersebut pun sukses mencuri perhatian warganet. Tak sedikit yang mengomentari lucunya tingkah bocah tersebut.
Baca Juga: Masih Sering Telat Bangun Sahur? Cobain 5 Tips Ini!
"nyawa belum 100 persen," ujar nur***
"ngantuk tapi takut lemes kelaperan makanya dipaksain makan. Itupun suapannya gede-gede biar bisa cepet bobok lagi," kata de***
"berasa ngaca kalau lagi ngantuk berat disuruh emak makan begini tampang-tampangnya," ujar endah***
"di antara dua dunia," ucap esthie***
"lucunya ya Allah," kata sun***
"ya allah ngakak, soleha ya nak," imbuh mauli***
"dan sampai umur 24 ini pun aku masih begini kalau sahur," kata nadhia***
"lucu, semangat ya sayang puasanya," ujar endah***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
9 Tips Hilangkan Ngantuk Pagi, Kopi Bukan Solusi!
-
Penyebab Ngantuk Setelah Makan Siang, Ternyata Bisa Dicegah dengan Cara Ini
-
Gawat! Pemantau Lalu Lintas Udara Australia Ketiduran saat Tugas usai 10 Shift Malam, Manajemen Risiko Kelelahan Disorot
-
Usir Kantuk Saat Mengemudi Mobil, Begini Cara yang Bisa Diterapkan
-
Jalan Panjang Bikin Ngantuk? Hindari Kecelakaan Maut dengan Tips Mengemudi Aman Ini
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Seribuan Lebih Suami Istri di Kota Malang Cerai, Faktornya Paling Banyak Judi
-
Viral Video Perundungan Pendukung Salah Satu Paslon Pilwali Kota Batu
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024