SuaraMalang.id - Sidang pleno Senat Akademik Universitas (SAU) telah menetapkan sejumlah enam bakal calon (bacalon) rektor Universitas Brawijaya (UB) Malang, Selasa (12/4/2022).
Keenam bacalon rektor UB, yakni Prof. Dr. Marjono,M.Phil, Prof. Dr. Ir. Imam Santoso, MP, Prof. Dr. Unti Ludigdo, S.E., M.Si.,Ak, Prof. Widodo, S.Si.,M.Si.,Ph.D.Med.Sc, Drs. Andy Fefta Wijaya, MDA.,Ph.D, serta Prof. Candra Fajri Ananda, SE.,MSc.,Ph.D,
Ketua Senat Prof. Dr. Ir. Arifin, M.S., mengatakan, enam pendaftar telah dinyatakan lolos tes administrasi dan tes kesehatan. Selanjutnya akan ada rapat pleno SAU untuk mendengarkan pemaparan visi dan misi bacalon rektor UB yang diagendakan pada 19 April 2022, pekan depan.
“Setelah mereka melalui kedua tes tersebut, pada hari ini kami dari SAU mensahkan enam pendaftar tersebut sebagai bakal calon rektor. Pada tanggal 21 April, enam bakal calon yang sudah memaparkan visi misi akan disaring menjadi tiga calon rektor,” kata Arifin mengutip Beritajatim.com.
Kemudian, lanjut dia, tiga nama calon rektor itu akan diserahkan ke Majelis Wali Amanat (MWA).
MWA beranggotakan 17 orang, terdiri Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia; perwakilan anggota masyarakat, perwakilan mahasiswa, perwakilan alumni dan perwakilan tenaga pendidik.
“Ketiga calon rektor yang terpilih akan kembali memaparkan visi dan misi didepan anggota MWA yang berjumlah 17 orang. Dari tiga calon rektor, akan disaring menjadi satu yang nanti akan ditetapkan oleh MWA sebagai calon rektor,” ujarnya.
Pemilihan dari enam menjadi tiga calon rektor merupakan peraturan yang sudah ditetapkan MWA.
“MWA lagi yang membuat peraturan tersebut, kita di SAU hanya diminta untuk menyiapkan tiga calon rektor,” tandasnya.
Berita Terkait
-
Kemarin, Mahasiswa Universitas Brawijaya Ditemukan Tewas di Pasuruan hingga Aksi Demo Menolak Penundaan Pemilu 2024
-
Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya Ditemukan Tewas di Semak-semak, Ada Luka di Kepala
-
Ada Enam Pendaftar Pemilihan Rektor Universitas Brawijaya, Ini Bocoran Nama-namanya
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah