SuaraMalang.id - Perusakan sesajen di Pura Kawitan Alas Purwo Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur berbuntut panjang. Persatuan Pecinta Budaya Banyuwangi ancang-ancang memolisikan pelaku yang diketahui masih berstatus pelajar tersebut.
"Saat ini sedang kita diskusikan. Rencananya akan kita laporkan, untuk membuat efek jera," kata Hendrik, anggota Persatuan Pecinta Budaya Banyuwangi mengutip dari Timesindonesia.co.id, Rabu (23/3/2022).
Dijelaskannya, Pura Kawitan Alas Purwo, di Desa Kendalrejo, Kecamatan Tegaldlimo, merupakan situs bersejarah bagi masyarakat Banyuwangi. Sehingga, menurutnya, perlu tindakan tegas dalam penanganan perkara intoleransi.
Ia menambahkan, perbuatan pelaku bukan hanya menyakiti hati umat Hindu saja, tapi juga melukai perasaan para pecinta budaya Bumi Blambangan.
Baca Juga: Viral Pelajar Merusak Sesajen di Situs Kawitan Alas Purwo Banyuwangi
Pemuda yang juga Ketua Pemuda Samberejo Bersatu (Pemuda Samber) Desa Samberejo, Kecamatan Bangorejo ini mengatakan, jika tidak ada tindakan tegas, dikhawatirkan kejadian serupa akan terus berulang dan memicu konflik di masyarakat.
Seperti diketahui, sebuah video yang menampilkan aksi perusakan sesajen di Pura Kawitan Alas Purwo, beredar di media sosial. Sontak kejadian tersebut langsung membuat gerah warganet. Khususnya mereka yang menganut agama Hindu dan para pecinta budaya.
Terlebih, saat menjalankan aksi, pelaku mengenakan busana adat Jawa lengkap dengan Blangkon.
Belum diketahui pasti kapan video tersebut dibuat. Namun dari penelusuran Persatuan Pecinta Budaya Banyuwangi, rekaman yang kini viral itu kali pertama diunggah oleh pelaku melalui status media sosial.
Dalam video, terlihat pelaku yang diduga masih pelajar merusak sesajen di salah satu Pura yang disakralkan umat Hindu Se Nusantara tersebut.
Berita Terkait
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Siapa Rolf Euren? Winger Subur Gol Keturunan Banyuwangi, Kota Kelahiran sama dengan Elkan Baggott
-
Salmon Kebanting! Ikan Lemuru Banyuwangi Punya Kandungan Setara, tapi Harga Lebih Murah
-
Abdullah Azwar Anas Kuliah di Mana? Santer Dikabarkan Bakal Masuk Kabinet Prabowo-Gibran
-
Pesona Pantai Cacalan, Asyik dan Seru Buat Jalan-Jalan!
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
Terkini
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Viral! Kisah Kiai di Malang Dibacok Begal Tak Terluka, Punya Ilmu Kebal?
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!