SuaraMalang.id - Tim BPBD dan PMI Kota Malang berhasil mengevakuasi sejumlah tujuh orang yang terjebak banjir di dua rumah, kawasan Jalan Simpang Teluk Bayur Gang V, Kelurahan Pandanwangi Kecamatan Blimbing Kota Malang, Senin (14/3/2022) sekitar pukul 20.15 Wib.
Tim Reaksi Cepat BPBD Kota Malang, Hariyanto merinci, salah satu rumah yang terendam banjir terdapat ibu hamil, ayah, dan juga anak laki-laki berumur sekitar 2 tahun.
"Sementara di rumah satunya juga terdapat satu keluarga terdiri dari ibu dan anak perempuan, serta suami dan anak laki-laki. Total ada tujuh orang," ujarnya, Senin (14/3/2022).
Proses evakuasi itu pun sempat mengalami beberapa kendala. Pertama kondisi gelap di sekitar lokasi kejadian banjir karena listrik padam.
Baca Juga: Rumah Terendam Banjir, Enam Warga Kota Malang Terjebak
"Kedua derasnya arus sungai. Dan ketiga itu karena semua orang yang terjebak berada di lantai dua. Jadi harus lewat atap. Itu saja kendalanya," tutur dia.
Setelah diselamatkan, para korban terjebak banjir itu langsung dievakuasi ke rumah warga sekitar yang lebih aman.
Sementara itu, Anggota PMI Kota Malang, Imanuel menjelaskan, para korban saat diselamatkan cukup tenang dan mudah diarahkan.
"Sebab sebelum kami selamatkan sudah ada tim trauma healing jadi mereka gak panik dan untung berjalan lancar," tutupnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, permukiman setempat terlanda banjir imbas tembok pembatas dengan sungai jebol sekitar pukul 17.30 Wib. Dilaporkan banjir melanda sejumlah wilayah Kota Malang akibat hujan deras mulai Senin sore tadi.
Baca Juga: Banjir Melanda Kota Malang, Pelanggan Kafe Panik Menyelamatkan Motornya
Kontributor : Bob Bimantara Leander
Berita Terkait
-
Banjir Bandang Landa Sukabumi, Kemensos Langsung Salurkan Bantuan Logistik
-
Bakal Lanjutkan Program Anies, "Parkir" Air jadi Jurus RK Cegah Banjir di Jakarta, Apa Maksudnya?
-
Hujan Lebat, Sejumlah Titik di Jakarta Tergenang Banjir
-
Hujan Deras Guyur Jakarta, 43 RT Kebanjiran
-
Detik-Detik Banjir Catalonia: Upaya Penyelamatan Berlanjut Pasca Tragedi Valencia
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Batu Anggarkan Rp7,69 Miliar Atasi Darurat Sampah
-
Modus Penipuan Online di Malang: Barang Fiktif dan Job Like-Share, Jangan Tertipu
-
Beasiswa Kuliah dan Solusi Sampah 10 Bulan, Janji Paslon GURU di Pilkada Kota Batu
-
Tragis! Perbaiki Senapan, Pria Malang Tewas Diterjang Ledakan
-
Susu Gratis untuk Anak Sekolah! Kabupaten Malang Siap Jadi Penyuplai Utama di Jatim