SuaraMalang.id - Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS) akhirnya mengungkap sosok satwa yang sebelumnya sempat terekam oleh kamera CCTV relawan Semeru.
Satwa yang sebelumnya dikira macan kumbang tersebut rupanya hanyalah seekor kucing yang berwarna hitam.
Dilansir dari akun instagram @bbtnbromotenggersemeru, tim dari Resort PTN wilayah Pasrujambe, Candipuro dan Ranu Darungan BBTNBTS telah melakukan pengumpulan bahan keterangan dan informasi lebih dalam mengenai satwa dalam video CCTV tersebut.
Hasil informasi yang didapat, satwa yang muncul di CCTV sebelumnya adalah seekor kucing berwarna hitam.
"Hasil informasi yang didapat si kucing hitam manis ini ternyata sering tidur di rumah seberang pos pantau dan akhirnya sukses mendapatkan “panggungnya” hari ini," tulis keterangan dalam unggahan akun instagram @bbtnbromotenggersemeru.
Dalam video tersebut terlihat sosok kucing berwarna hitam sedang berkeliaran di sekitar area terdampak erupsi Gunung Semeru. Unggahan tersebut juga memperlihatkan kucing tersebut sedang makan.
Pihaknya mengatakan jika macan tutul yang asli masih berada di habitatnya.
"Sepertinya macan tutul yang asli tetap betah di hutan ya sahabat. Semoga populasinya tetap terjaga dan habitatnya tetap lestari," lanjut keterangan tersebut.
Sebelumnya diberitakan, kamera CCTV Relawan Semeru yang berlokasi di Dusun Curah Kobokan, Desa Supit Urang, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur menangkap pergerakan satwa yang diduga Macan Tutul/Macan Kumbang (panthera pardus melas).
Video hasil kamera CCTV yang berjarak lebih kurang 25 meter dari satwa tersebut telah diidentifikasi oleh petugas dengan melihat ciri-ciri posisi jalan, morfologi dari pinggul dan juga ekornya.
Video tersebut pun sempat menghebohkan dunia maya. Bahkan menuai perdebatan dari warganet.
Usai diketahui jika satwa tersebut adalah kucing warganet pun ramai-ramai berkomentar jika pihak BBTNBTS terkena prank.
"Macan kumbang versi LITE ," ujar bendo***
"Diprank semuanya oleh anabulll," ujar ichsan***
"Dan ternyata si hitam telah menggegerkan dunia persilatan," kata wakhi***
Berita Terkait
-
5 Pilihan Warna Cat Pembawa Keberuntungan di Tahun Macan Air 2022, Bisa Mengundang Energi Positif dan Hal-Hal Baik
-
Jejak Bung Karno dan Kisah Macan Putih di Sekitar Jalan Baru di Atas Terowongan Kereta Cepat Jakarta-Bandung
-
Viral Wanita Bikin Prank Ingin Putus, Malah Syok Dapat Pengakuan Tak Terduga dari Pacar
-
Ini Alasan Imlek dan Hujan Menjadi Dua Hal yang Tak Dapat Terpisahkan, Sumber Keberuntungan?
-
Tahun Baru Imlek, Ini Peruntungan Percintaan di Shio Macan Air
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
-
Harga Emas Antam Terpeleset Jatuh, Kini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
Terkini
-
Status Waspada Gunung Semeru: Erupsi Pagi Ini, Hindari Zona Merah Berikut!
-
UMKM Naik Kelas Bersama BRI di Ajang Halal Indo 2025
-
Wali Kota Malang Tolak Jalan-jalan ke Luar Negeri Pakai APBD, Ini Alasannya!
-
Gunung Tertinggi di Pulau Jawa Erupsi 5 Kali, Waspada Bahaya Lahar dan Awan Panas
-
Viral Dosen UIN Malang Maliki Diusir Warga, Ini 5 Fakta Versi Sang Dosen!