SuaraMalang.id - Bertambah 30 kasus baru penularan Covid-19 di Kabupaten Jember, Jawa Timur. Pemerintah daerah setempat mulai menyiapkan tempat isolasi terpadu (isoter) di Hotel Kebonagung.
Bupati Jember Hendy Siswanto mengatakan pihaknya tidak mau kecolongan meski penambahan kasus Covid-19 masih relatif terkendali. Tempat isoter Hotel Kebonagung berkapasitas 70 tempat tidur akan disiapkan.
"Nanti kita lihat perkembangan berikutnya," katanya mengutip dari Beritajatim.com.
Bupati Hendy mengimbau masyarakat Jember disiplin melaksanakan protokol kesehatan. (prokes) pencegahan Covid-19.
Baca Juga: Cegah Penularan Omicron, Pemkab Jember Perketat Izin Keramaian
"Kami mengerahkan teman-teman Satpol PP, TNI, dan Polri untuk mengaktifkan kembali sosialisasi dan pembagian masker. Karena di Jember sudah banyak yang tidak masker. Di alun-alun itu, satu alun-alun tidak pakai masker semua," katanya.
Kendati demikian, lanjut dia, masyarakat juga diingatkan agar tidak khawatir berlebihan.
“Biasa saja, tidak perlu panik. Tapi protokol kesehatan dijalankan. Bukan tidak panik, tapi tidak menjalankan protokol kesehatan. Itu tidak benar. Tolong protokol kesehatan dijalankan,” katanya.
Vaksinasi untuk anak-anak usia 6-11 tahun juga akan disegerakan. “Begitu juga vaksin untuk lansia. Wajib segera untuk kita semua,” kata Hendy.
Sementara, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Jember Lilik Lailiyah Salah mengatakan, penambahan kasus Covid salahsatunya kasus di SMP Negeri 3 Jember. Seorang guru dilaporkan terkonfirmasi positif Covid-19.
Baca Juga: Guru Terpapar Covid-19, SMPN 3 Jember Setop PTM
"Dia diisolasi. Tracing dilakukan puskesmas. Suaminya negatif. Kami sudah koordinasikan dengan Dinas Pendidikan Jember untuk tracing ke guru lainnya. PTM (Pendidikan Tatap Muka) sudah disetop,” katanya.
Berita Terkait
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
-
Ivar Jenner Dapat Suntikan Semangat, Rombongan Keluarga Besar dari Jember Datang ke Stadion GBK
-
Stasiun Balung, Jejak Warisan Kolonial yang Pernah Ramai Kini Terbengkalai
-
Mengenal Pegon, Kendaraan Tradisional Mirip Pedati yang Ada di Ambulu Jember
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Pernyataan Penuh Arti: Mas Gum Sampaikan Maaf di Debat Terakhir, Apa Maksudnya?
-
Kris Dayanti-Kresna Dewanata Tawarkan Program Pembangunan Hijau
-
Firhando Gumelar-Rudi Sampaikan 4 Jurus Jitu Selesaikan Masalah di Kota Batu
-
Pengangguran Jadi Masalah di Kota Batu, Cawali Nurochman Siapkan Strategi Khusus
-
Firhando Gumelar Bertemu Tokoh Katolik Kota Batu: Kami Ingin Jadi Wali Kota Semua Umat Beragama