Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Jum'at, 28 Januari 2022 | 11:16 WIB
Pelatih Arema FC Eduardo Almeida. [Arema FC]

SuaraMalang.id - Pelatih Arema FC Eduardo Almeida enggan meremehkan Persipura jelang pertandingan pekan ke-21 BRI Liga 1 di Stadion I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Jumat (28/1/2022) pukul 20.45 WIB. 

Eduardo menjelaskan, meski Persipura berada di papan bawah, namun bukan berarti tim Mutiara Hitam mudah dikalahkan. Menurutnya, Persipura tetaplah tim berbahaya di Liga 1.

"Persipura saat ini masih ada di bawah, tapi mereka adalah tim yang bagus. Saya pikir posisi tidak bisa menjadi patokan dari potensi sesungguhnya dari Persipura," ujar Eduardo mengutip dari Beritajatim.com, Jumat.

Pelatih asal Portugal ini menilai Persipura putut diwaspadai lantaran memiliki sederet pemain bagus. Terlebih Yohanes Pahabol dkk memiliki daya juang tinggi untuk meraih kemenangan.

Baca Juga: Prediksi Persik Kediri vs Bhayangkara FC di BRI Liga 1

"Karena mereka tim bagus dan banyak memiliki pemain berkualitas. Kami harus benar-benar bermain bagus untuk tiga poin," imbuhnya.

Eduardo mengatakan, bahwa laga melawan Persipura akan menjadi laga yang sulit bagi Arema. Tetapi dirinya telah menyiapkan strategi untuk pemain Arema saat menghadapi skuat Mutiara Hitam.

“Pertandingan besok adalah salah satu laga yang sulit. Tentu kami akan melakukan segala upaya untuk bermain bagus dan mendapatkan tiga poin,” tandasnya.

Load More