SuaraMalang.id - Sebuah video yang memperlihatkan momen seorang kakak menyuapi adiknya, viral di media sosial. Lucunya, justru cara sang kakak dalam menyuapi tersebut yang menjadi perhatian warganet.
Momen tersebut terekam dalam sebuah video yang diunggah oleh akun TikTok @banyubening33.
Dalam video terlihat seorang kakak perempuan sedang menyuapi adik laki-lakinya. Mereka terlihat duduk di lantai di bawah sofa.
Yang menjadi perhatian, kedua kaki sang kakak terlihat menekan tangan sang adik hingga menempel di sofa. Sekilas, tangan sang adik pun terlihat seperti dipasung.
Sang kakak kemudian menyuapi si adik dengan makanan yang ada di dalam mangkok. Bukannya menangis, sang adik justru menikmati makanannya.
Unggahan itu pun mendapat beragam komentar dari warganet.
"Awalnya mikir, aww sweet sekali suapin adeknya. Abis itu baru sadar, tangan adeknya begitu," ujar sharka***
"Kakaknya pintar dan bertanggung atas keselamatan adeknya," kata helvi***
"Ini solusi kalau mamaknya gak tega keras sama adek, kakaknya turun tangan," ucap tim***
Baca Juga: Viral Ibu-ibu Dipukul dan Ditendang Dua Remaja di Minimarket, Tuai Kecaman Warganet
"Demi gak ngamuk plus acak-acak makanan," ujar habib***
"Tetap gadis tertua yang ditakuti dalam sebuah keluarga," kata lian***
"Dipasung," ucap anna***
"Sungguh luar biasa ya ide si kakaknya," my***
"Coba kalau emaknya buat ke anaknya begitu? Udah kenak semprot netijen," kata isna***
"Katanya kakak perempuan emang lebih nyeremi daripada ibu. Katanya loh ya, saya gatau," ucap anza***
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah