SuaraMalang.id - Menyeruak kasus dugaan pungutan liar atau pungli di Pasar Wisata Masjid Cheng Ho, Pasuruan, Jawa Timur. Kekinian, dugaan perkara itu sedang didalami kepolisian setempat.
Dugaan pungutan liar (pungli) di pasar wisata Ceng ho Pandaan berlanjut ke proses hukum. Saat ini, polisi mendalami kasus itu dengan menggali informasi serta data.
Kanit Tipikor Polres Pasuruan Ipda Wachid S Arief mengatakan, dalam rangka pendalaman kasus, pihaknya juga akan berkoordinasi dan meminta data dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disprindag) Kabupaten Pasuruan. Tujuannya untuk menyelisik adakah kerugian negara dari dugaan pungli tersebut.
“Kasus ini masih kita dalami mencari informasi serta data. Makanya kita harus mempelajari dulu apakah ditemukan kerugian negara atau tidak,” katanya mengutip dari Beritajatim.com jejaring media Suara.com, Jumat (10/12/2021).
Terpisah, Kepala Disperindag Kabupaten Pasuruan, Diano Vella Fery mengatakan, pihaknya akan menindaklanjuti informasi dugaan pungli yang di Pasar Wisata Masjid Cheng Ho dengan menginvestigasi pihak-pihak terkait.
“Langkah awal kita akan lakukan evaluasi dari hasil investigasi. Kita juga akan mengundang para pihak termasuk menyelaraskan regulasi dengan mengundang OPD terkait guna penertibannya,” ujarnya.
“Apabila ada persoalan di pasar wisata Cheng Ho pandaan. Iya harus diselesaikan secara musyawarah,” tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
BRI Ungkap Prospek Fintech Indonesia di Hadapan Investor Global
-
Peran Strategis UMKM Disorot Dirut BRI dalam Forum Keuangan Global WEF Davos
-
CEK FAKTA: China Resmi Tutup Pintu Wisatawan Israel, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Purbaya Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako, Benarkah?
-
Lewat Klasterku Hidupku, BRI Bangun Ekosistem UMKM Berdaya Saing dan Inklusif