SuaraMalang.id - Jember bakal memiliki gawe besar, yakni pemilihan kepala desa (Pilkades) secara serentak di 59 desa pada Kamis, 25 November 2021.
Segala persiapan telah silakukan pemerintah kabupaten setempat. Salah satunya masalah keamanan dimana sekitar 1,468 personel kepolisian telah disiagakan.
Seperti dijelaskan Kepala Bagian Operasional Polres Jember Kompol Agus Supariono, pengamanan pilkades serentak di 59 desa yang tersebar di 25 kecamatan melibatkan berbagai pihak.
"Kami dibantu delapan polres tetangga, Satuan Brimob Polda Jatim, dan Direktorat Samapta Polda Jatim," katanya seperti dikutip dari ANTARA, Selasa (23/11/2021).
Baca Juga: Tukang Becak di Cirebon Mengaku Dimasuki Sinar sebelum Terpilih Jadi Kepala Desa
Menurut dia, pengamanan dari delapan polres di antaranya Polres Lumajang, Polres Situbondo dan Polres Bondowoso dengan total keseluruhan sebanyak 1.468 personel.
"Personel Polri ditambah dengan personel TNI dan Satpol PP Jember serta Linmas untuk mengamankan pilkades serentak," ujarnya.
Ia mengatakan kekuatan personel pengamanan itu guna menjamin proses pemungutan suara yang diselenggarakan di 905 Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan pengendalian antisipasi kerumunan.
"Kekuatan personel pengamanan TPS sebanyak 532 personel, 142 berasal dari Polres dan 390 dari polsek," ujarnya.
Ia menjelaskan Polres Jember juga melibatkan fungsi Satreskrim sebagai tim penindak apabila terjadi hal yang tidak diinginkan dan memroses lebih lanjut, serta didukung oleh tim alap-alap Satsamapta Polres Jember.
Baca Juga: Pilkades Serentak, Polres Jember Siapkan 1.468 Personel Buat Pengamanan
"Personel yang bertugas tidak boleh lengah dan semua harus siap siaga menjalankan tugas sesuai fungsinya masing-masing demi memberikan rasa aman bagi pihak penyelenggara dan juga masyarakat yang menyalurkan hak suaranya," katanya.
Berita Terkait
-
Dari Pecel Gudeg Sampai Prol Tape, Jelajahi 7 Kuliner Unik Khas Jember
-
Dari Jember ke Korea: Bagaimana Megawati Hangestri Ukir Sejarah di Liga Voli Korea
-
Pembelaan Dewi Perssik Usai Dinyinyiri Gegara Kasih Beras 5 Kg dan Uang Rp 10 Ribu ke Warga Jember
-
Lebaran Duluan! Umat Islam di Jember Salat Ied Hari Ini
-
Apa Pekerjaan Suami Bu Guru Salsa? Resmi Menikah Usai Videonya Viral
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa