SuaraMalang.id - Beredar sebuah video viral yang memperlihatkan pengantin wanita seorang diri di atas pelaminan. Dan mempelai pria tampil virtual di layar besar.
Pernikahan viral ini berawal dari unggahan sejumlah akun TikTok. Dalam unggahan tersebut terlihat pengantin wanita tersenyum bahagia sambil memegang bouquet bunga.
Namun yang menjadi perhatian, saat sesi foto, pengantin wanita tersebut justru berfoto dengan sebuah layar LED yang memperlihatkan sosok mempelai pria.
Usut punya usut, rupanya ada cerita haru sekaligus romantis dalam momen menikah virtual tersebut. Dalam unggahan akun instagram @ngalamlop, terkuak cerita bagaimana pasangan pengantin virtual ini bisa terjadi.
"Wanita ini menemukan cinta sejati di usia 55 tahun. Setelah penantian bertahun tahun untuk bertemu jodohnya, akhirnya tiba juga hari pernikahannya," tulis keterangan dalam video.
Dalam keterangan juga dijelaskan alasan pernikahan virtual tersebut. "Akad nikah dilaksanakan secara virtual, karena sang calon suami sedang berada di Auckland - New Zealand," jelas keterangan.
Sang mempelai perempuan pun tampak bahagia meskipun mempelai pria harus dilihat secara virtual.
"Raut wajahnya tak bisa berdusta. Dia benar benar bahagia. Kesabarannya selama ini berbuah manis. Tuhan, menyimpan dan mempersiapkan jodoh terbaik untuknya," tulis dalam keterangan video.
Tak hanya itu, kebahagiaan juga menyelimuti seluruh keluarganya.
Baca Juga: Viral Kursi Bioskop Penuh Sampah hingga Penonton Menaikkan Kaki, Bikin Geram Publik
"Seluruh adik2nya terharu melihat samg Kakak yang selama ini berjuang, telah berhasil menemukan cinta sejatinya. Jodoh adalah misteri Tuhan. Untuk siapapun diluar sana yang sedang memperjuangkan jodohnya. Semangat ya, percaya saja semua akan indah pada waktunya," lanjut keterangan tersebut.
Seorang warganet pun bertanya apakah pernikahan tersebut sah. "alhamdulillah sah karena di saksikan beberapa ulama lokal dan akadnya juga virtual," jelas pemilik video.
Diketahui, pernikahan viral ini diadakan pada 10 November 2021 di Cemara Ballroom, Javanine 2 resto, Malang, Jawa Timur.
Unggahan yang sudah ditonton puluhan ribu kali ini pun banjir komentar dari warganet.
"Mugi2 tante kulo ndang menyusul diusia 45 keatas smoga tdk sendiri lagi aamiinnn," ujar @iis***
"Ya allah ingat saudaraku, ke 2 nya blm pernah menikah dan ketemu di usia 50 tahun ( dan itu temen sma ) nya," kata @irsyad***
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah