SuaraMalang.id - Polisi memburu terduga pelaku pembunuhan sadis di Desa Sindurejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang. Identitas pembunuh wanita berinisial T (51) telah dikantongi korps seragam cokelat.
Diberitakan sebelumnya, inisial T ditemukan tewas penuh luka akibat senjata tajam di rumahnya, Senin (16/11/2021). Sedangkan suaminya lenyap diduga kabur.
Kasatreskrim Polres Malang, AKP Donny K. Baralangi mengatakan, sudah mengantongi identitas terduga pelaku kasus pembunuhan tersebut yang tidak lain suami korban sendiri.
"Kami sudah mengantongi identitas terduga pelaku. Semoga perkara ini mendapat titik terang dan lelaku dapat segera kami tangkap," kata dia, Rabu (17/11/2021).
Baca Juga: Wanita di Malang Tewas Penuh Luka Bacok, Diduga Dibunuh Suaminya
Sejumlah tiga orang saksi, lanjut dia, telah dimintai keterangan penyidik.
"Sudah tiga orang saksi termasuk anak korban sudah kami mintai keterangan," ujarnya.
Sedangkan motif pembunuhan sadis itu masih belum diketahui. Penyidik terus melakukan pendalaman kasus, dan kunci utamanya ada di terduga pelaku.
Sementara, berdasar hasil visum sementara, terdapat sejumlah bekas luka sayatan di tubuh korban. Rumah atau tempat kejadian perkara (TKP) juga didapati bekas darah.
Sebagai informasi, T dan terduga pelaku tinggal di gubuk tersebut berdua. Anak T, tinggal di perkampungan di Desa Sindurejo. Awal mula ditemukannya T sendiri adalah dari anaknya sendiri.
Baca Juga: Pembuang Bayi Malang Diburu Polisi
Dari berita sebelumnya, anak T ditelpon ayahnya untuk menengok ibunya, Selasa (16/11/2021). Namun tak dinyana, yang dilihatnya adalah mayat ibunya yang terlentang dengan penuh luka.
Berita Terkait
-
Usai Bandung dan Garut, Giliran Dokter di Malang Diduga Lakukan Pelecehan di Rumah Sakit
-
FBI Ungkap Rencana Pembunuhan Trump oleh Remaja 17 Tahun Asal Wisconsin
-
Sadis! Aksi Pembunuhan di Kota Wisata Terekam CCTV, Pelaku Tusuk Leher Korban
-
Misteri Kematian Jurnalis di Hotel: Sopir Ambulans Ungkap Fakta Mengejutkan!
-
Komnas Perempuan Desak Aparat Hukum Identifikasi Kasus Femisida
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa