SuaraMalang.id - Kinerja Bank BRI yang semakin moncer terus mendapat atensi dan pengakuan dari sejumlah media nasional Tanah Air. Dalam ajang penganugerahan Infobank The Best SOE (State Owned Enterprise) Awards 2021 yang digelar di Jakarta, Jumat (22/10/2021), BRI berhasil menyabet 2 penghargaan, yakni sebagai The Most Contributor Dividend dan The Best CEO In Value Creation untuk Direktur Utama BRI, Sunarso.
Acara yang digelar setiap tahun ini bertujuan untuk mengapresiasi perusahaan negara atau BUMN yang bernilai tinggi dan berhasil menunjukkan kinerja yang berkilau. Peraih penghargaan tersebut dinilai berdasarkan hasil rating Biro Riset Infobank, dengan kriteria pertumbuhan usaha dan rasio keuangan penting.
Hadir dalam perhelatan tersebut, Direktur Bisnis Kecil dan Menengah BRI, Amam Sukriyanto, yang menerima penghargaan secara langsung. Dalam sambutannya, Amam mengatakan, award ini dimaknai sebagai apresiasi kepada seluruh manajemen BRI dan seluruh Insan Brilian atas upaya yang tiada henti dalam penciptaan nilai, baik economic value maupun social value.
“Sukses ini merupakan hasil dari transformasi digital dan transformasi culture yang dilakukan BRI secara terus-menerus. Di masa pandemi Covid-19 sekalipun, BRI sebagai BUMN tidak hanya sukses mendeliver economic value, namun BRI juga berhasil men-deliver social value kepada masyarakat,” tambah Amam.
Baca Juga: Bank BRI Terima Kucuran Dana Rp41 Triliun Dari Right Issue, 70 Persen Dari Asing
Menurutnya, BRI terus menciptakan value creation baik secara organik maupun anorganik, yang dilakukan melalui continuous improvement pada Business Process as Usual, yang sejalan dengan cita-cita BRI sebagai The Most Valuable Banking Group In Southeast Asia and Champion of Financial Inclusion.
Sebagai informasi, BRI telah sukses mengembangkan bisnisnya melalui pertumbuhan anorganik, diantaranya konsolidasi Bank Syariah Indonesia yang mendorong saham BRI Syariah naik hingga 4 kali lipat, Valuasi BRI Life yang melejit mencapai Rp7,5 triliun pada tahun 2021, dari posisi Rp1,6 triliun pada posisi tahun 2015. Terakhir, BRI juga berhasil merampungkan aksi korporasi Penambahan Modal Melalui Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMHMETD) atau right issue dalam rangka membangun ekosistem ultra mikro yang berhasil membukukan dana sebesar Rp95,9 triliun.
Tidak hanya berhasil dari sisi kinerja, BRI juga berhasil melakukan trasnformasi kultur. Amam berpendapat, pada pertengahan 2020 lalu perseroan menyelaraskan core value untuk meningkatkan mutu insan BRILian.
BRI mengimplementasikan dan menyelaraskan visi AKHLAK (Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif) dari Kementerian BUMN dengan core value perseroan.
Selain kinerja yang moncer, BRI juga dinilai telah berkontribusi aktif dalam program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) yang telah digagas pemerintah sejak setahun silam dalam rangka memperkuat dan membangun kembali konstruksi ekonomi yang sempat terpukul akibat pandemi Covid-19.
Baca Juga: Bank BRI, Memerdekakan UMKM dan Mempercepat Inklusi
Tahun ini, gelaran acara tersebut dilakukan bersamaan dengan peringatan Hari Santri Nasional (HSN) yang dihadiri Presiden RI Joko Widodo, Wapres RI Ma’ruf Amin selaku Ketua Dewan Pembina MES, Menteri BUMN Erick Thohir selaku Ketua Umum MES, Ketua Komisi VI DPR RI Fasiol Riza, serta sejumlah pejabat negara lainnya.
“Awards ini menjadi lebih berharga karena kami dapatkan di masa pandemi dan dapat menjadi showcase bagi dunia bahwa perekonomian Indonesia masih baik. Ini sekaligus menjadi motivasi bagi kami untuk mewujudkan visi jangka panjang perusahaan. Kami akan terus memberikan kontribusi terbaik bagi bangsa,” jelas Amam.
Berita Terkait
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan CEO Terbaik untuk Pembiayaan Berkelanjutan
-
OPPO Run 2024 di Bali Pecah Rekor! 5.000 Pelari dari 23 Negara Ikut Meramaikan
-
Temukan Rekomendasi Salon hingga Restoran Terdekat dengan Sabrina BRI
-
Hadir di PIK 2, KPR BRI Property Expo Tawarkan Beragam Promo Spesial
-
Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend? Tanya Sabrina Aja
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Viral! Kisah Kiai di Malang Dibacok Begal Tak Terluka, Punya Ilmu Kebal?
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!