SuaraMalang.id - Nokia G300 diklaim sebagai HP 5G yang paling terjangkau. HP murah keluaran terbaru ini dibekali fitur EIS. Simak ulasan spesifikasi Nokia G300 berikut ini.
Dikutip dari NDTV, Nokia G300 menyertakan dukungan OZO Audio yang diklaim dapat menghadirkan pengalaman audio lebih baik.
Nokia G300 mempunyai layar 6,52 inci HD+ (720 x 1600 piksel) dengan rasio aspek 20:9. Perangkat memiliki bezel cukup tebal di bagian atas dan bawah.
Perusahaan turut menyematkan mode malam khusus dan fitur Electronic Image Stabilisation (EIS). Nokia G300 ini ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 480.
Baca Juga: Teaser Beredar, POCO C31 Diprediksi Jadi HP Murah Baru
Perangkat membawa RAM 4 GB yang dipasangkan dengan memori internal 64 GB. HP ini menyediakan satu varian warna yaitu Meteor Grey.
Pengguna dapat menambah memori eksternal hingga 1 TB melalui slot microSD yang disediakan. Nokia G300 mempunyai tiga kamera belakang berkonfigurasi 16 MP (primer) + 5 MP (ultrawide) + 2 MP (depth sensor). Poni waterdrop di bagian depan digunakan sebagai tempat kamera selfie 8 MP.
Pilihan konektivitas yang ditawarkan termasuk 5G, 4G LTE, Wi-Fi 802.11ac, Bluetooth v5, GPS/A-GPS, NFC, USB Type-C, dan jack audio 3.5 mm.
Sensor sidik jari ditanamkan pada bagian kanan perangkat bersama dengan tombol daya. Harga Nokia G300 dibanderol sebesar 199 dolar AS atau Rp 2,8 juta. HMD Global mengenalkan Nokia G300 pertama kali di pasar Amerika Serikat.
Perusahaan belum mengumumkan harga dan ketersediaan Nokia G300 secara global. Mengingat perangkat dibanderol dengan harga miring, semoga saja Nokia G300 dapat masuk ke pasar Asia atau mungkin Indonesia.
Baca Juga: Nokia G50 5G Dirilis, Bawa Snapdragon 480 dan Kamera 48 MP
Jika masih ingat, HMD Global pernah mengenalkan Nokia G50 ke pasar Eropa beberapa waktu lalu. Dapur pacu G50 sama seperti G300 yaitu Snapdragon 480. Meski begitu, Nokia G50 mengusung memori dan kamera dengan sensor primer lebih besar.
Berita Terkait
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
-
HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
-
Comeback Rilis HP Murah, Acer Super ZX Series Tawarkan Fitur Kompetitif
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan